Chanathip Songkrasin Bakal Absen di Piala AFF 2022 ?! ini Alasannya

Chanathip Songkrasin Bakal Absen di Piala AFF 2022 ?! ini Alasannya
(Sport Tempo.co : Google)
Editor: Epenz Sport Style —Kamis, 28 Juli 2022 14:12 WIB

Terasjabar.id - Bintang timnas Thailand, Chanathip Songkrasin mengisyaratkan bahwa dirinya tidak ingin bermain di Piala AFF 2022 mendatang. Ada dua alasan yang membuatnya mengambil keputusan itu.

Chanathip Songkrasin merupakan pemain andalan Changsuek. Sebagai kapten tim, peran pemain berjuluk Messi Thailand sangat vital.

Buktinya dengan kehadiran Chanathip pada Piala AFF 2020 lalu, Thailand mampu meraih juara. Tim asuhan Alexander Polking itu mengalahkan timnas Indonesia di babak final.

Menariknya pemain berusia 28 tahun kini memberikan pernyataan mengejutkan yang ogah membela Thailand pada Piala AFF 2022 mendatang.

Pemain yang berkarier di Kawasaki Frontale itu mengaku ingin beristirahat. Sebab, Chanatip mengaku bahwa dirinya sudah tidak lama beristirahat panjang.

"Chanathip beralasan bahwa dia berpikir bahwa tubuhnya sendiri harus beristirahat. Karena ia tidak pernah istirahat selama sebulan dalam waktu yang lama. Paling lama, ia istirahat selama seminggu sehingga kondisi tubuhnya berkurang," tulis laporan Matichon Online pada Kamis (28/7/2022).

Pemain tim nasional Thailand Chanathip Songkrasin. Roslan RAHMAN / AFP
Pemain tim nasional Thailand Chanathip Songkrasin. Roslan RAHMAN / AFP

Ditambah kini Chanathip bermain di liga asing. Jika ia bermain untuk Thailand yang tidak masuk dalam kalender FIFA seperti Piala AFF, ia akan kelelahan.

Ditambah lagi jika mengalami cedera, maka Chanathip akan mengalami kerugian absen untuk Kawasaki Frontale.

Selain itu, Chanathip juga berharap regenerasi pemain di Thailand. Sebab, ada masanya pemain saat ini akan berakhir dan tonggak sejarah bakal dilanjutkan.

"Saya rasa harus ada orang lain (regenarasi). Jika tidak dibuat sekarang, akhirnya suatu hari era akan berakhir. Kemudian bagaiimana pemain yang lain bisa muncul? Tapi jika ada pemain yang saling membantu untuk menaikkan level membantu mengembangkan mungkinkah lebih baik? karena timnas itu penting di setiap pertandingan," imbuhnya.

Adapun Piala AFF 2022 dijadwalkan akan digelar pada akhir tahun nanti. Tentunya jika Chanatip absen, ini bisa menjadi kesempatan timnas Indonesia untuk bersaing meraih juara.

Pasalnya timnas Indonesia sedang mengincar juara Piala AFF setelah enam kali hanya meraih runner up.

Disadur dari Suara.com 

Piala AFF 2022 Chanathip Songkrasin Thailand


Loading...