BErikut Beberapa Alasan Harus Nonton Avatar The Last Airbender di Netflix

BErikut Beberapa Alasan Harus Nonton Avatar The Last Airbender di Netflix
(Detik.com : Google)
Editor: Epenz Teras Seleb —Jumat, 23 Februari 2024 14:50 WIB

Terasjabar.id -- Avatar: The Last Airbender di Netflix menjadi perbincangan hangat sejak pengumuman awal. Banyak yang khawatir karena betapa sangat dicintainya serial aslinya dan betapa buruknya film live-action sebelumnya.

Lantas apakah versi adaptasi Avatar di Netflix ini jauh lebih baik? Ini beberapa alasan mengapa kamu harus menontonnya

1. Cerita dan Karakter yang Orisinil

Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)
Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)

Salah satu yang jadi poin penting adalah serial Avatar: The Last Airbender di Netflix ini konsisten terhadap cerita dan karakter-karakter asli dari serial.

Dari karakter Aang yang penuh semangat dan optimistik hingga Zuko yang penuh perjuangan, para aktor berhasil membawa karakter-karakter ini dengan baik, menjadikannya relatable bagi penonton.

2. Pertarungan yang Memukau

Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)
Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)

Pertarungan dalam serial ini sangat mengesankan, karena penuh dengan variasi teknik pertarungan yang menarik. Meskipun tidak sekompleks versi animasinya, pertarungan-pertarungan ini tetap memikat dan menjadi salah satu bagian favorit para penonton.

3. Dunia Avatar yang Menarik

Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)
Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)

Serial ini berhasil menghidupkan dunia Avatar dengan baik. Setiap lokasi, dari desa kecil hingga kota megah, memiliki cerita tersendiri yang menambah kedalaman cerita dan membuatnya lebih menarik untuk dijelajahi.

4. Perkembangan Karakter

Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)
Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)

Para aktor berhasil menggambarkan perjalanan karakter dengan baik. Dari kegagalan hingga kemenangan, perkembangan karakter terasa alami dan membuat kita sebagai penonton merasa ikut terlibat dalam ceritanya.

5. Visual Efek yang Memikat

Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)
Cuplikan film Avatar: The Last Airbender (IMDb)

Meskipun ada beberapa ketidakstabilan dalam visual efek serial ini, secara keseluruhan efek visual dalam serial ini cukup memuaskan. Terutama dalam adegan pertarungan, penggambaran bending terlihat sangat mengesankan dan menambah kesan dramatis dalam aksi-aksi yang dilakukan.

Dengan semua kelebihannya, tidak diragukan lagi bahwa adaptasi live-action Avatar: The Last Airbender di Netflix patut untuk ditonton. Dibandingkan dengan adaptasi sebelumnya yang kurang berhasil, serial ini berhasil membawa cerita orisinal dari seri animasinya dan memberikan sentuhan baru yang menarik.

Oleh karena itu, bagi penggemar lama maupun yang baru mengenal dunia Avatar, serial ini adalah pilihan yang tepat untuk masuk daftar tontonanmu selanjutnya. Selamat menonton!



Disadur dari Suara.com 

Avatar: The Last Airbender Netflix Film Live Action


Loading...