Resep dan Cara Masak Oseng Mercon Daging Sapi yang Sangat Enak dan Lezat

Resep dan Cara Masak Oseng Mercon Daging Sapi yang Sangat Enak dan Lezat
Ilustrasi (Cookpad.com : Google)
Editor: Epenz Kuliner —Selasa, 1 Agustus 2023 15:18 WIB

Terasjabar.id - Informasi untuk pecinta kuliner Nusantara yang ingin tahu resep dan cara masak oseng mercon daging sapi paling simpel bisa intip di bawah ini!

Tentunya menu makanan ini terbuat dari bahan utama daging sapi, yang pastinya memiliki cita rasa yang sangat enak dan lezat.

Apalagi, dengan rasa pedas oseng mercon daging sapi. Dijamin bakal menggoyang lidah Anda.

Untuk menciptakan menu makanan ini sangat lezat, sebaiknya Anda harus memilih daging sapi yang memiliki teksturnya empuk.

Supaya dapat dinikmati saat disantap oleh Anda dan keluarga, dan dijadikan menu makanan hari ini yang paling enak.

Suara Tasikmalaya tentunya ingin merekomendasikan bahan dan cara masak yang dibagikan Instagram @diahh.dps.


Semakin penasaran? Yuk intip di bawah ini!

Bahan:

- 300 gram daging sapi (bahan utama)

- 400-500 ml air

- 15-16 cabe rawit (Jika suka pedas bisa ditambah sesuai selera)

Bahan bumbu halus:

- 4 bawang putih

- 20 cabe rawit

- 10 cabe keriting

- 10 bawang merah

Bahan bumbu aromatik:

- Siapkan 1 batang serai

- 1-3 ruas jahe

- 2 lembar daun jeruk

- 2 lembar daun salam

Bahan bumbu lain:

- 1/2 sdt bubuk kaldu sapi

- 1 sdm gula aren

- 1 sdt garam sudah cukup

- 2 sdm kecap manis

- 2 sdm air asam Jawa

Cara memasak oseng mercon daging sapi:

1. Tumiskan semua bahan bumbu aromatik dan bumbu halusnya sampai terasa wangi. Kemudian masukkan bahan daging sapi sambil diaduk merata

2. Tambahkan 400 ml air bersih. Tunggu sampai sekitar 15-20 menit agar daging sapi teksturnya terlihat empuk. Setelah itu masukkan semua bahan bumbu lainnya seperti gula aren, air asam Jawa, garam, dan lain-lain

3. Apabila airnya sudah menyusut, Anda bisa koreksi rasa

Jika rasanya sudah tepat, oseng mercon daging sapi bisa disajikan untuk menemani aktivitas Anda dan keluarga sehari-hari.(*)

Disadur dari Suara.com 

Kuliner Cara Membuat Oseng Mercon Daging Sapi Resep


Loading...