Bupati Kuningan Hadiri Acara Kontes Koi Show 2023

Bupati Kuningan Hadiri Acara Kontes Koi Show 2023
Editor: Malda Teras Kuningan —Sabtu, 7 Januari 2023 13:37 WIB

Terasjabar.id - Berbagai Variety Ikan Koi menghiasi seperti Kohaku, Sanke, Showa, Shiro, Goshiki, Kinginrin, Kujaku, Ochiba dan lain lain Dalam acara Kontes Koi Show 2023 yang digelar di Diva Hall Convention center, Sabtu. 06/01/2023

Bupati Kuningan H. Acep Purnama SH.MH Dalam sambutanya menyampaikan Apresiasi kepada pihak penyelenggara, dimana ketiga kalinya Kuningan Menjadi tuan rumah untuk Kontes KOI Show.

Menurut H. Acep, Ikan-ikan tersebut memang sangat luar biasa tentunya butuh perawatan yang ekstra, saya salut bagi yang merawatnya, dan ini sebagai peluang besar untuk usaha ikan Koi. Maka Kuningan Koi Show 2023 menjadi agenda yang bagus untuk mengembangkan bisnis ikan koi dan sebagai upaya edukasi. Ungkapnya.

Gambar

Ketua Penyelenggara KOI Show 2023, D.Ferdinan menyampaikan, Hampir 1635 jenis ikan KOI dari 425 Pemilik yang didatangkan dari berbagai daerah di indonesia turut mewarnai ajang KOI Show kali ini.

Dan event ini menghadirkan 12 Juri ahli dari berbagai daerah mulai dari Jakarta, Bandung, Sukabumi, Tulungagung, Blitar, Yogyakarta, Kediri hingga Palembang.

D.Ferdinan Berharap semoga kegiatan ini rutin dan dapat dukungan dari pemerintah karna dari kegiatan ini menciptakan peluang usaha yang menghasilkan nilai ekonomi. Imbuhnya.

(H. Aboy)

Bupati Kuningan Kontes Koi Kohaku Sanke Showa Shiro


Loading...