Peringatan Hari Ibu ke-94 Tingkat Kecamatan Cigedug Kabupaten Garut

Peringatan Hari Ibu ke-94 Tingkat Kecamatan Cigedug Kabupaten Garut
Editor: Jajang Teras Garut —Kamis, 22 Desember 2022 11:43 WIB

CIGEDUG, (terasjabar.id).- Bertempat di halaman SDN 3 Cigedug, Pemerintah Kecamatan Cigedug Kabupaten Garut menggelar upacara memperingati Hari Ibu ke-94 tahun 2022, dengan seluruh petugasnya ibu-ibu, dan diikuti oleh seluruh stakeholder baik Forkompim, Aparatur Sipil Negara (ASN), Honorer, Organisasi-organisasi, maupun Siswa, Kamis (22/12/2022).

Bertindak selaku Inspektur Upacara Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Kecamatan Cigedug, Hj. Euis Khodijah, S.Pd., sedangkan petugas upacara baik pembaca teks, doa, perwira upacara dan komandan upacara dilaksanakan oleh kaum Perempuan dari unsur PGRI, Pramuka, PKK dan Darma Wanita yang kesemuanya perempuan.

Sekretaris Kecamatan Cigedug, Ma’mun Gunawan selaku Ketua PHBN Tingkat Kecamatan Cigedug menyebutkan bahwa keterlibatan perempuan dalam upacara ini merupakan bentuk penghargaan terhadap perempuan sebagai substansi dari peringatan hari ibu.

“Kami ingin menunjukkan, bahwa perempuan, khususnya perempuan-perempuan di Kecamatan Cigedug mampu sejajar dengan pria dalam banyak hal tanpa harus melupakan kodratnya. Sehingga kami sengaja melaksanakan upacara ini dengan melibatkan perempuan sebagai petugas upacaranya. Perempuan tidak hanya diposisikan sebagai pelengkap tetapi juga mampu menjadi penentu. Termasuk dalam pembangunan,” ujar Ma’mun. ***MG

Peringatan Hari Ibu ke-94 Tingkat Kecamatan Cigedug Kabupaten Garut


Loading...