400 Rumah di Kompleks Adipura Bandung Kebanjiran, Petugas Evakuasi 8 Orang, DPU Sedot Air

400 Rumah di Kompleks Adipura Bandung Kebanjiran, Petugas Evakuasi 8 Orang, DPU Sedot Air
Tribunjabar.id
Editor: Malda Teras Bandung —Sabtu, 25 Januari 2020 13:08 WIB

Terasjabar.id - Sebanyak 400 rumah di Kompleks Bumi Adipura, Kelurahan Rancabolang, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung, tergenang banjir sejak Jumat (24/1/2020).

Manajer Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana pada BPBD Provinsi Jawa Barat, Budi Budiman Wahyu, mengatakan akibatnya 397 keluarga dan 150 jiwa terdampak banjir tersebut.

Di Kluster Pinus RW 08 tercatat tinggi muka air (TMA) sekitar 70 cm, di Kluster Tulip RW 10 TMA 80 cm, Kluster Palm RW 09 TMA 80 cm, dan RW 03 TMA 80 cm.

"Luapan air akibat dari intensitas hujan yang tinggi hampir merata di wilayah Kota Bandung," kata Budi, Sabtu (25/1).

BPBD Provinsi Jawa Barat pun, katanya, berkoordinasi dengan DPKPB Kota Bandung.

Tim Rescue Diskar PB Kota Bandung melakukan proses evakuasi 8 orang warga ke tempat yang lebih aman di Masjid Mistahul Janah menggunakan 1 unit perahu karet serta melakukan evakuasi terhadap hewan peliharaan.

Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung menurunkan 2 Unit Rescue, 2 unit Mobil Komando, 1 Unit Pancar UPT Timur dan 1 unit perahu karet.

Pihaknya pun berkoordinasi dengan DPU Kota Bandung yang sedang melakukan penyedotan air di area perumahan.

"Kami menghimbau masyarakat untuk sementara tidak mendekati lokasi banjir dan melakukan aktivitas di sekitar lokasi banjir. Perumahan di Kompleks Bumi Adipura masih tergenang air, namun debit air sudah
menurun," katanya. 

Kedalaman 70 Sentimeter

Banjir masih menggenani kompleks Adipura Residence, Kota Bandung, Sabtu (25/1/2020).

Toto Marwoto, seorang warga tinggal di sana, melaporkan genangan air di Adipura Residence hingga Sabtu pagi masih sedalam 70 senimeter.

"Kondisi terkini banjir yang menggenangi perumahan Adipura Residence, kembali naik hingga 70 cm, setelah hujan turun sejak sore (Jumat)," ujarnya melalui pesan WhastApp, Sabtu (25/1/2020).

Menurutnya, air hujan mulai naik dan menggenani kompleks pada pukul 20.00 WIB.

Wilayah yang tergenang banjir meliputi komplek Tulip, Palem, dan Cempaka.(Tribunjabar.id)


Banjir Bandung Dayeuh Kolot Moh Toha Kompleks Adipura DPU


Loading...