Polisi Menilang Pengemudi Dengan Gaya Berdiri di Pintu Mobil Layaknya Freestyler di Jalanan Tol Makassar, 'Maaf, Agar Tak Ngantuk'

Polisi Menilang Pengemudi Dengan Gaya Berdiri di Pintu Mobil Layaknya Freestyler di Jalanan Tol Makassar, 'Maaf, Agar Tak Ngantuk'
(Detik.com : Google)
Editor: Epenz Hot News —Kamis, 27 Februari 2020 16:14 WIB

Terasjabar.id - Muhammad Islam (32), ditilang polisi usai aksinya mengemudi dengan gaya berdiri di pintu mobil layaknya freestyler di jalanan tol Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), viral di media sosial. Pasca peristiwa tersebut, pelaku akhirnya meminta maaf.

"Saya dengan Muhammad Islam yang sempat viral di media sosial hari ini saya ingin meminta maaf dengan perbuatan saya dengan berkendara di jalan tol yang bisa mengganggu pengendara yang lainnya dan baik untuk pengelola jalan tol saya mohon maaf atas perbuatan saya. Saya berjanji tidak akan mengulangi perbuatan saya dan kepada Bapak di Lantas saya juga minta maaf atas perbuatan saya dan saya yakin tidak akan mengulangi perbuatan saya yang kedua kali," ujar Muhammad Islam, pada Kamis (27/2/2020).

Peristiwa tersebut diketahui terjadi pada hari Rabu (26/2). Dalam video yang disebarluaskan netizen, terlihat pelaku mengendarai mobil dengan gaya berdiri di pintu mobil sambil menyalip sebuah mobil truk di jalan tol Makassar.

"Saya habis mengantar keluarga dari rumah, jadi saya sempat melakukan aksi untuk merenggangkan badan untuk tidak mengantuk. Bisa dikatakan saya juga freestyler," kata Muhammaf Islam.Pelaku mengatakan kejadian itu dilakukannya pasca mengantarkan keluarganya dari Bandara Sultan Hasanuddin Makassar. Dia mengakui juga bahwa memang dirinya sebagai seorang freestyler dan melakukan hal itu untuk mengusir rasa mengantuk.

Lanjut Muhammad Islam, dirinya tidak bermaksud apapun dalam melakukan aksi nekatnya itu. "Yah ini hanya spontan," sebut dia.

"Kami sudah tilang karena dia sudah melanggar pasal 106 dan pasal 289 di mana pengemudi tidak menggunakan safety belt dan Pasal 106 ayat 1 di mana pengemudi mengendarai dengan tidak wajar dan tanpa berkonsentrasi," ucap Wakil Direktur Lantas Polda Sulsel, AKBP Soliyah.Sebelumnya, aksi berbahaya pengemudi dengan gaya badan berdiri di pintu mobil layaknya freestyler di jalan tol Kota Makassar, Sulsel, viral di media sosial. Pemobil freestyle itu kini ditilang karena aksinya itu melanggar peraturan terkait berkendara tanpa menggunakan sabuk pengaman dan berkendara dengan tidak wajar. Disadur dari Detik.com

Muhammad Islam Freestyler Mobil Tol Makassar Penilangan


Loading...