Segini Jumlah Korban Kebakaran dan Kerugian Akibat Kebakaran di Kota Cimahi Selama 2019

Segini Jumlah Korban Kebakaran dan Kerugian Akibat Kebakaran di Kota Cimahi Selama 2019
ilustrasi kebakaran
Editor: S.N.A Teras Cimahi —Senin, 13 Januari 2020 09:57 WIB

Terasjabar.id - Sepanjang tahun 2019, sedikitnya satu orang meninggal dunia dan enam orang luka-luka akibat peristiwa
kebakaran yang terjadi di Kota Cimahi.

Korban meninggal dunia tersebut berasal dari peristiwa kebakaran yang terjadi di Kampung Mancong, Kelurahan Melong, Kecamatan Cimahi Selatan, 22 Oktober 2019 silam.

"Itu kebakaran paling besar selama 2019, dengan korban jiwa 1 orang meninggal dunia. Penyebabnya karena ada hantaman alat berat ke pipa PT. Pertamina," ujar Komandan Regu I Pemadam Kebakaran Kota Cimahi, Indrahadi, saat dihubungi, Senin (13/1/2020).

Berdasarkan catatan, selama 2019 pihaknya menangani 68 peristiwa kebakaran dengan total kerugian materi mencapai Rp 4,33 miliar.

Rincian kebakaran yang terjadi diantaranya kebakaran rumah sebanyak 16 kejadian, pabrik/gudang 6 kejadian, pasar/toko 5 kejadian, lahan kosong 26 kejadian, perkantoran 3 kejadian, kabel listrik 2 kejadian, tempat pembuangan sampah 2 kejadian, kandang kambing 3 kejadian, gubuk 1 kejadian, pembakaran sampah styrofoam 1 kejadian, rumah jamur 1 kejadian, pipa Pertamina 1 kejadian, dan bus 1 kejadian.

Menurut Indrahadi, penyebab kebakaran yang terjadi mulai dari hubungan arus pendek dan pembakaran sampah secara sengaja namun tidak terpantau.

"Yang paling banyak pembakaran sampah di lahan kosong, merembet ke tanaman lain hingga ada juga merembet ke bangunan," ucapnya.

Tim Damkar Kota Cimahi ikut turun menangani kasus kebakaran di wilayah Bandung Raya sebanyak 10 kasus dengan kerugiannya mencapai Rp 1.001.200.000 miliar.

Selain kebakaran, tim Damkar Kota Cimahi juga menangani 127 kasus pembasmian sarang tawon hingga animal resque termasuk pengamanan ular yang muncul di awal musim hujan.

Guna meminimalisir angka kasus kebakaran di Kota Cimahi, Damkar Kota Cimahi terus melakukan sosialisasi pencegahan kebakaran.

"Meningkatkan kesadaran masyarakat dan pelaku industri dengan kegiatan sosialisasi & pelatihan sampai ke tingkat RT/RW," tuturnya. (SDK)

*Rekap Kebakaran periode 01 Januari 2019 - 02 Januari 2020*

• Rumah : 16
• Pabrik/Gudang : 6
• Pasar/Toko : 5
• Lahan kosong : 26
• Perkantoran : 3
• Lain - lain : 12
   Kabel listrik 2x,
   Tempat Pembuangan Sampah 2x
   Kandang Kambing 3x
   Gubuk 1x
   Sampah sterofoam 1x
   Rumah Jamur 1x
   Pipa pertamina 1x
   Bus 1x

*Total kebakaran di Kota Cimahi 2019 :* 68
*Bantuan di luar wilayah Kota Cimahi :* 10
*Korban meninggal* : 1
*Terhindar dari luka berat* : 6
*Kerugian* : Cimahi ± Rp. 4.333.200.000,-
*Kerugian* : Luar Cimahi ± Rp. 1.001.200.000,-

*Penanganan sarang tawon 2019 : 127 kasus

Segini Jumlah Korban Kebakaran dan Kerugian Akibat Kebakaran di Kota Cimahi Selama 2019


Loading...