Kuningan Akan Jadi Tuan Rumah Gelaran Side Event B20

Kuningan Akan Jadi Tuan Rumah Gelaran Side Event B20
Editor: Epenz Teras Kuningan —Sabtu, 16 April 2022 19:23 WIB

Kuningan, Terasjabar.id - Bertempat di Pendopo Kabupaten Kuningan, Kamis (14/04/2022). Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH.,MH di dampingi menyambut dengan hangat Ketua Komite Tetap Indonesia Kurir, Logistik & E-Commerce Kadin Indonesia ,Dr. Nofrisel, SE, MM, CSLP, ESLog, bersama rombongan Pengurus Kadin Indonesia Bidang Perhubungan Terkait Rencana Penyelenggaraan Side Event B20 di Kabupaten Kuningan Jawa Barat.

Pada 2022 ini, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia berencana melaksanakan side event B20 di berbagai lokasi di Indonesia. Tujuannya agar dapat membuka pintu bagi dunia untuk menjelajahi Indonesia dan memperkenalkan keanekaragaman budaya serta keindahan Indonesia sekaligus dapat membuka peluang investasi bagi Indonesia, mulai dari investasi di bidang kesehatan, di ibu kota baru, hingga sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

“Kuningan dipilih sebagai tuan rumah, karena Kuningan sudah memiliki banyak obyek wisata berkembang. Juga banyak produk UMKM, yang tentu membutuhkan bantuan pengembangan,” ungkap Dr Nofrisel.

Dijelaskan, bahwa Side Event B20 ini akan dikemas dalam seminar dan pameran bertajuk :UMKM Melek E-Commerce bersama Kadin dan BUMN di Kabupaten Kuningan. Slide Event B20 melibatkan 1.000 UMKM dan destinasi wisata Kuningan.

Gambar

Dari Side Event B20, Ia ingin ada peningkatan silang transaksi di dalam negeri, sekaligus meningkatkan exspor produk UMKM ke luar negeri. Disamping mengenalkan kearifan budaya lokal dan destinasi wisata ke wisatawan domestic dan mancanegara.

Dalam kunjungannya, pengurus kadin Indonesia bidang perhubungan didampingi oleh Kadis Kopdagperin U.Kusmana, S.Sos, M.Si , berdialog dan melakukan sinergitas dan tengah mempersiapkan kegiatan yang akan diselenggarakan di kabupaten Kuningan Agustus-September mendatang.

“Bupati Kuningan menyambut baik agenda ini, dan akan segera membentuk tim pelaksana kecil, karena agenda kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari mempromosikan para pelaku UMKM dan Mendorong ekonomi masyarakat,” Ujarnya.

Kadiskopdagperin kabupaten Kuningan, U Kusmana, menyampaikan , Kabupaten Kuningan akan mempersiapkan 500 lebih Produk UMKM, dan sisanya akan didatangkan dari daerah kabupaten lain.

(H. Aboy)

Kuningan Side Event B20 Bupati H Acep Purnama


Loading...