Beastie Boys Izinkan Biden Pakai Lagu untuk Iklan Kampanye

Beastie Boys Izinkan Biden Pakai Lagu untuk Iklan Kampanye
CNN Indonesia
Editor: Malda Teras Viral —Selasa, 20 Oktober 2020 09:04 WIB

Terasjabar.id -- 

Untuk pertama kalinya, Beastie Boys mengizinkan lagunya dipakai untuk iklan politik. Kali ini, lagu Sabotage terdengar dalam iklan kampanye calon presiden Amerika Serikat dari Partai Demokrat, Joe Biden.

Iklan yang diunggah ke YouTube pada akhir pekan lalu itu menampilkan wawancara dengan pemilik kelab musik bernama Blind Pig, Joe Malcoun.

Malcoun bercerita betapa sulit mempertahankan bisnisnya di tengah pandemi Covid-19 karena mereka tak dapat menggelar acara musik yang mengumpulkan banyak orang.


Menurutnya, banyak bisnis musik yang terpaksa gulung tikar karena pemerintahan Donald Trump gagal dalam merespons pandemi Covid-19.

"Ini adalah ekonomi Donald Trump. Tidak ada rencana dan kalian tidak tahu bagaimana caranya untuk maju," ucap Malcoun.

Saat itulah, lagu Sabotage milik Beastie Boys terdengar, mengiringi amarah Malcoun yang kemudian melontarkan harapan agar Biden menang dalam pemilu pada November mendatang.

Penggunaan lagu Sabotage ini menjadi sorotan karena Beastie Boys sangat jarang mengizinkan karya mereka dipakai untuk keperluan iklan sejak salah satu personel, Adam Yauch, meninggal dunia pada 2012.

Sebagaimana dilansir Rolling Stone, Yauch menuliskan dalam wasiatnya bahwa ia melarang "citra atau nama atau musik atau properti seni yang saya ciptakan digunakan untuk keperluan iklan."



Beastie Boys lantas menuntut Monster Energy dan GoldieBlox karena menggunakan lagu mereka tanpa izin dalam iklan.

Sepeninggal Yauch, Beastie Boys hanya mengizinkan Sabotage digunakan dalam trailer film Star Trek Beyond pada 2015 dan gim video Destiny 2 tahun 2017.

Seorang juru bicara Biden mengatakan kepada Variety bahwa Beastie Boys mengizinkan mereka untuk memakai Sabotage dalam iklan kampanye ini "karena mengingat betapa penting pemilu ini."

(has/CNN)

Beastie Boys Iklan Politik Joe Biden


Loading...