Breaking News !! Wali Kota Tasikmalaya Mengumumkan Seorang Warga Berstatus PDP Positif Terinfeksi Virus Korona

Breaking News !! Wali Kota Tasikmalaya Mengumumkan Seorang Warga Berstatus PDP Positif Terinfeksi Virus Korona
(Tribunjabar.id/Firman Suryaman : Google)
Editor: Epenz Hot News —Rabu, 25 Maret 2020 12:45 WIB
Terasjabar.id - Wali Kota Tasikmalaya, Budi Budiman, mengumumkan seorang warga berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) positif terinfeksi virus corona (covid-19).

Budi mengatakan hal itu dalam konferensi pers di halaman Bale Kota, Rabu (25/3/2020). Hadir pada kesempatan itu unsur Muspida lengkap serta Kepala Dinas Kesehatan dan Direktur RSU dr Soekardjo.

Budi mengungkapkan, awalnya pihak Pemkot menyerahkan lima sampel warga berstatus PDP ke laboratorium kesehatan yang ada di Bandung. Tiga dintaranya sudah keluar hasilnya.

"Dari hasil laboratorium itu, apa yang tidak kita harapkan bersama akhirnya terjadi juga. Yaitu dari tiga sampel yang sudah selesai, dua dinyatakan negatif dan satu terkonfirm positif," kata Budi dengan nada berat.
Keberadaan pasien positif masih berada di rumah sakit di Kota Tasikmalaya dengan prosedur penanganan yang sudah ditetapkan pemerintah.
"Kami juga terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat dan provinsi, termasuk melaporkan perkembangan kesehatan pasien. Saat ini kondisinya stabil," ujar Budi.
Dengan adanya satu pasien positif, kata Budi, maka segala upaya pencegahan yang dilakukan pemerintah harus ditingkatkan. Tidak hanya cukup sosialisasi tapi juga tindakan nyata.
"Tapi yang paling penting adalah kesadaran warga akan bahaya virus corona ini. Sehingga dengan kesadaran sendiri mau bersikap antisipasi secara mandiri," ujar Budi.
Disadur dari Tribunjabar.id

Virus Korona Wabah Virus Korona Wali Kota Tasikmalaya PDP


Loading...