LIVE STREAMING Liga Inggris Liverpool vs West Ham, Liverpool Kehilangan Sosok Kapten

LIVE STREAMING Liga Inggris Liverpool vs West Ham, Liverpool Kehilangan Sosok Kapten
Liputan6.com
Editor: Malda Sport Style —Senin, 24 Februari 2020 19:27 WIB

Terasjabar.id - Live Streaming Liverpool vs West Ham Liga Premier di Mola TV, Dini Hari Nanti

Klub Liverpool akan menjamu West Ham dalam pertandingan pekan Ke-27 Liga Premier yang digelar di Anfield, Selasa (25/2/2020) atau dini hari nanti.

Laga Liverpool vs West Ham ini dapat disaksikan secara live streaming melalui saluran Mola TV.

Pertandingan Liverpool vs West Ham United ini, turut menentukan dalam upaya The Reds merengkuh gelar juara.

Jika menang dalam pertandingan ini dan dilanjutkan dengan kemenangan dalam empat pertandingan berikutnya, Mohamed Salah dan kawan-kawan akan segera menggelar pesta juara.

Liverpool akan berusaha untuk melangkah lebih dekat untuk memenangkan gelar Liga Premier.

Mereka 19 poin mengungguli Manchester City pesaing terdekat yang menempati peringkat kedua di klasemen.

Ada 12 laga tersisa Liverpool musim ini. Namun Liverpool tidak perlu menunggu kemenangan di semua laga untuk menjadi juara.

Mereka cukup memenangkan lima pertandingan yang akan dihadapi. Dimulai dari laga melawan West Ham (Kandang), dilanjutkan dengan Watford (tandang), Bournemouth (Kandang), Everton (tandang), dan Crystal Palace (Kandang).


Jika The Reds memenangkan semua pertandingan dari lima laga mendatang, maka gelar juara liga Premier akan segera diraih.

Tepatnya pada tanggal 21 Maret 2020 setelah pertandingan menghadapi Crystal Palace di Anfield.

Jika gagal memenangkan seluruh pertandingan dari lima laga mendatang, maka Liverpool harus melakoni tujuh laga tersisa berikutnya pada musim ini.

Di mana mereka akan menghadapi Manchester City (tandang), Aston Villa (Kandang), Brighton (tandang), Burnley (Kandang), Arsenal (tandang), Chelsea (Kandang), dan terakhir Newcastle (tandang).

Setelah kekalahan dialami Liverpool atas Ateltico Madrid pada leg pertama babak 16 Besar Liga Champions, Liverpool akan menjamu West Ham di Anfield, Selasa (25/2).

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp percaya bahwa kekalahan pertengahan pekan lalu di Atletico Madrid telah membuat seluruh pasukan Liverpool memiliki keinginan yang membara untuk kembali ke jalur kemenangan.

The Reds menderita kekalahan tipis 0-1 di Wanda Metropolitano pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Kunjungan West Ham United ke Anfield di Liga Premier adalah jadwal berikutnya, dengan Klopp melihat pertandingan sebagai kesempatan bagi timnya untuk segera bangkit lagi.

"Ini untuk memperbaikinya, hanya saja tidak dalam kompetisi [yang] sama," kata Klopp pada konferensi pers prapertandingan."

"Ini sedikit aneh, ya kami kalah pada pertandingan dan sama sekali tidak ada yang positif di dalamnya. Tetapi penting jika ada bantuan dalam hasil itu adalah bahwa Anda merasakan kekalahan itu."

"Di Anfield Kita harus menampilkan kinerja yang tepat," kata Klopp.

West Ham saat ini berada di zona degradasi dan mereka bertemu Liverpool bulan lalu di Stadion London ketika para pemimpin Liga Premier mencatatkan kemenangan 2-0 berkat gol-gol dari Mohamed Salah dan Alex Oxlade-Chamberlain.

Liverpool menargetkan untuk menyamai rekor kemenangan beruntun terpanjang. Satu kemenangan lagi atas West Ham United di Anfield akan membuat Liverpool menyamai rekor kemenangan beruntun terpanjang.

The Reds telah memenangkan 17 pertandingan Liga Premier terakhir mereka dan satu lagi akan melihat mereka setara dengan rekor Manchester City yang mencapai 18 kemenangan berturut-turut yang diraih antara Agustus hingga Desember pada 2017.


Mengklaim tiga poin melawan Hammers juga akan menyamai rekor Liga Premier untuk kemenangan di kandang berturut-turut, dengan besutan tim Jurgen Klopp memenangkan 20 pertandingan terakhir mereka di depan Kop.

Liverpool telah menjaga catatan tak kebobolan mereka dalam 25 kali tidak kebobolan dalam 34 pertandingan terakhir dalam laga liga Premier di Anfield dengan West Ham.

Tim besutan Klopp belum kebobolan gol pada babak pertama dalam salah satu dari 11 pertandingan liga terakhir mereka sejak Everton mencetak dua gol dalam laga pembukaan pada 4 Desember.

Mereka hanya kebobolan satu ketika Raul Jimenez mencetak gol untuk Wolverhampton Wanderers di Molineux bulan lalu.

Alex Oxlade-Chamberlain telah mencetak tiga gol melawan The Hammers dalam kariernya.

Sedangkan Mohamed Salah, dua gol lagi dia akan menjadi pemain Liverpool pertama sejak Michael Owen pada 2002-03 yang mencetak 20 gol untuk The Reds dalam tiga musim berturut-turut.

Dari 25 kemenangan liga Liverpool musim ini, 12 di antaranya dengan selisih satu gol. Sedangkan laga ini juga bisa menjadi spesial bagi Sadio Mane.

Pertandingan ini akan menandai penampilannya yang ke 150 bersama The Reds di semua kompetisi.

Setelah 26 pertandingan, Liverpool memiliki rekor terbaik timdalam sejarah lima liga top Eropa pada tahap yang sama.

Liverpool tidak pernah kalah dalam pertandingan Liga Premier selama 417 hari dan telah menderita satu kekalahan di liga dalam 659 hari terakhir.

The Reds telah mencetak gol di masing-masing 35 pertandingan liga terakhir mereka. 

* Liverpool Tanpa Jordan Henderson Lawan West Ham

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memberikan kabar terbaru mengenai cedera yang menimpa salah satu pemain andalannya, Jordan Henderson.

Kapten tim Liverpool, Jordan Henderson, meninggalkan lapangan stadion Wanda Metropolitano dengan kondisi yang tidak baik.

Henderson terlihat menahan sakit di bagian paha-nya pada menit-menit akhir pertandingan Liverpool kontra Atletico Madrid pada babak 16 besar Liga Champions pertengahan pekan lalu.

Hasilnya, Henderson mengalami cedera hamstring yang cukup parah, dan harus menjalani pemulihan karenanya.

Hal teresbut disampaikan oleh pelatih The Reds, Juergen Klopp, pada saat konferensi pers pra pertandingan pekan ke-27 Liga Inggris 2019-2020 melawan West Ham United.

"Hendo bisa lebih buruk (keadaannya)," ujar Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo.

Juergen Klopp dan Jordan Henderson merayakan kemenangan 1-0 Liverpool atas Watford pada pekan ke-20 Liga Inggris, Minggu (29/12/2019) di Anfield.
Juergen Klopp dan Jordan Henderson merayakan kemenangan 1-0 Liverpool atas Watford pada pekan ke-20 Liga Inggris, Minggu (29/12/2019) di Anfield. (TWITTER @LFC)

"Kita semua sudah melihat berbagai kasus cedera hamstring di Liga Inggris, seperti kasus Harry Kane."

"Tetapi (Henderson) tidak seburuk itu. Dia harus menepi selama tiga pekan atau lebih, dan itu tidak bagus, namun kami msdih beruntung."

"Saya masih bisa melakukan perubahan, karena selain Hendo, semua pemain cukup fit," kata Klopp menambahkan.

Jadwal Pertandingan dan link live streaming Mola TV

Berikut jadwal pertandingan Liverpool vs West Ham, Selasa, 25 Februari 2020 atau dini hari nanti:

00:30 – Liverpool vs West Ham | Mola TV

Laga Liverpool vs West Ham dapat disaksikan melalui Link Berwarna Merah di bawah ini

Live Streaming Liverpool vs West Ham

(Tribunnews/BolaSport/Poskupang.com)

Liverpool West Ham United Premier League Jordan henderson Live Streaming


Loading...