Bocoran Konsep Grand Final Indonesian Idol 2020, Duel Lyodra vs Tiara, Bintang Tamunya Jadi Sorotan

Bocoran Konsep Grand Final Indonesian Idol 2020, Duel Lyodra vs Tiara, Bintang Tamunya Jadi Sorotan
Instagram/@indonesianidolid link live streaming RCTI Indonesian Idol Grand Final Lyodra Vs Tiara
Editor: Malda Teras Seleb —Sabtu, 22 Februari 2020 13:29 WIB

Terasjabar.id - Grand Final Indonesian Idol 2020 bakal berlangsung seru. Bukan saja karena penampilan duo finalis Indonesia Idol 2020 Lyodra Ginting dan Tiara Anugrah yang suara dan tekniknya tak perlu dirabukan, melainkan konsep acaranya juga bakal greget.

Di acara Grand Final Indonesia Idol 2020 itu ada grup band bintang tamu yang bakal mendapat banyak sorotan.

Lalu dikait-kaitkan dengan Maia Estianty atau Bunda Maya yang menjadi juri di Grand Final Indonesian Idol 2020.

Grand Final Indonesian Idol 2020 tinggal dua hari lagi, yakni pada Senin (24/2/2020) malam.

Jelang Grand Final Indonesian Idol 2020, bocoran konsep acara beredar di media sosial Instagram.

Satu di antaranya bintang tamu yang turut meramaikan Grand Final Indonesian Idol 2020.

Melansir dari akun Instagram @indonesianidol, Grand Final Indonesian Idol 2020 akan menghadirkan dua penyanyi yang sedang naik daun, serta satu grup band legendaris.

Mereka adalah Andmesh Kamaleng, Denny Caknan, dan Dewa 19.

Kabar ini sontak meramai dikomentari warganet yang tak sabar melihat Dewa 19 yang digawangi Ahmad Dhani tampil di panggung Spektakuler Show Indonesian Idol.

Terlebih, ada kemungkinan Ahmad Dhani dan Maia Estianty akan bertemu kompetisi tersebut.

Mengingat Maia Estianty menjadi salah satu juri di Indonesian Idol 2020.

@titien_setyarini : Bunda gimana bun?

@theo_wicaksana : apakah @maiaestiantyreal absen besok?

@desiwulaaan : Akan ada yg bertemu mantan

@alif_cliqverz_ogahrugi_4ever : Waahh ada mas dani niihh,, kira" bakal ktemu bunmay gak yaaa..

Lyodra Ginting dan Tiara Anugrah (tengah) berfoto dengan juri Indonesian Idol, Maia Estianty, Ari Lasso, dan Judika.
Lyodra Ginting dan Tiara Anugrah (tengah) berfoto dengan juri Indonesian Idol, Maia Estianty, Ari Lasso, dan Judika. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Grand Final Indonesian Idol 2020 cetak sejarah

Menurut judika, Grand Final Indonesian Idol 2020 akan menjadi kompetisi yang spesial lantaran finalisnya terdiri dari dua wanita berusia muda.

Lyodra berusia 16 tahun, sedangkan Tiara 18 tahun.

"Tahun ini banyak sekali yang bagus, terutama (kontestan) wanitanya yang kuat-kuat, wanitanya luar biasa," kata Judika dalam jumpa pers di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (19/2/2020), dikutip dari Kompas dalam artikel "Judika: Final Indonesian Idol X Bakal Berdarah-darah".

Suami Duma Riris ini yakin Grand Final Indonesian Idol 2020 akan memanas.

Hal ini tak lepas dari kemampuan Lyodra dan Tiara yang sama-sama kuat dan memiliki ciri khas masing-masing.

"Aku pikir mereka berdua layak ada di grand final, dan ini akan jadi salah satu grand final yang buat aku sendiri, agak berdarah-darah nantinya," ucap pria jebolan Indonesian Idol 2007 ini.

"Dua-duanya punya keunggulan masing-masing. Kalau Lyodra, orang selalu ngomong kualitas. Kalau Tiara, bunda (Maia Estianty) bilang komersialitas," imbuhnya.

Sementara itu, Lyodra dan Tiara mengaku sudah kenal sejak awal kompetisi Indonesian Idol.

Bahkan mereka menjadi teman satu kamar selama karantina untuk showcase Indonesian Idol 2020.

Kedekatan Lyodra dan Tiara menyebabkan keduanya saling belajar.

"Sejujurnya aku bangga sekali sama Lyodra karena dia kontestan termuda, tapi dia bisa sampai puncak di Indonesian Idol ini," kata Tiara.

"Kami memang sekamar, terus aku ngeliat kak Tiara itu aura positifnya nular ke aku. Aku belajar banyak juga dari dia," kata Lyodra.

Ari Lasso menyebut kompetisi Indonesian Idol 2020 memecahkan rekor.

Dikatakan Ari Lasso, sejak Indonesian Idol sesi pertama hingga kesepuluh ini baru pertama kalinya Top 3 dihuni oleh tiga finalis perempuan.

Kondisi ini tentu membuat Ari Lasso bangga menjadi salah satu juri Indonesian Idol 2020.

“Tiara apapun hasilnya malam ini, seluruh peserta malam ini sudah mencatatkan sejarah sendiri. Pertama kali 3 besar dihuni para wanita,” kata Ari Lasso dari dalam gelaran Indonesian Idol X di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (17/2/2020) malam.

Bukan hanya finalisnya yang terdiri dari perempuan, Indonesian Idol 2020 juga mencatat sejarah karena memiliki finalis termuda.

“Bahwa Indonesian Idol 3 besar yang termuda sepanjang Indonesia idol. Kani paa juri bangga sekali. Tepuk tangan buat kalian,” ucap Ari Lasso lagi.(Tribunjabar.id)


Final Indonesian Idol 2020 lyodra Tiara Bintang Tamu


Loading...