Warga Perbaiki Tanggul Jebol di Puri Citayam Bogor, Berharap Tak Banjir Lagi

Warga Perbaiki Tanggul Jebol di Puri Citayam Bogor, Berharap Tak Banjir Lagi
(Detik News : Google)
Editor: Jajang Hot News —Selasa, 7 Januari 2020 14:35 WIB

Terasjabar.id - Perbaikan tanggul di Perumahan Puri Citayam Permai 2, Bojonggede, Kabupaten Bogor, yang jebol sedang dilakukan. Namun, warga khawatir ada air rembesan.Selasa (7/1/2020), sekitar 9 orang terlihat sedang memperbaiki tanggul Kali Pelayanan di Perumahan Puri Citayam Permai 2, Bojonggede, Kabupaten Bogor, yang jebol Rabu (1/1) lalu. Terlihat, tanggul yang jebol ini ditambal dengan menumpukkan karung yang berisi tanah.


Sisi karung yang ditumpuk ini diberi bambu sebagai pondasi. Pada perbaikan itu juga, terlihat ada pemasangan batu bronjong. Namun, air dari kali masih merembes keluar dari sela-sela perbaikan tanggul ini.Banyak warga pun yang terlihat sedang membersihkan rumahnya. Baik yang menjemur pakaian, kasur, atau mencuci peralatan rumah tangganya.


Ketua RW 22 Perumahan Puri Citayam Permai 2, Bojonggede, Kabupaten Bogor, Sopingi mengatakan, perbaikan tanggul ini adalah penanggulangan yang bersifat sementara. Dia pun menyebut, warga khawatir bila tanggul jebol kembali."Takutnya jebol lagi, itu saja masih tumpah-tumpah (air). Kalau wilayah Bogor hujan, sudah pasti tumpah. Apalagi kalau air naik, rembesan bukan di satu titik," kata Sopingi, ketika ditemui di rumahnya, Selasa (7/1/2020).

Dia menjelaskan, perbaikan tanggul yang bersifat sementara ini dilakukan sejak Jumat (3/1) lalu. Namun untuk perbaikan menyeluruh, Sopingi tidak mengetahui kapan dilakukan."Masih dirapatkan katanya di Bappeda. Itu menurut keterangan dari dinas PUPR," ungkap dia, dilansir dari Detik.com.

Dia dan warga pun berharap agar pemerintah bisa meninggikan tanggul ini. Sebab, lanjutnya, perbaikan tanggul dengan menggunakan karung dan bronjong tidak efektif."Rembesan tetap karena itu kan bronjong, batu, tanah juga, rembesan pasti ada. Kami minta ditinggikan (tanggul), harus. Karena kemarin dampaknya tumpah (air dari kali), itu jelas kurang tinggi," pungkas dia.

banjir jakarta banjir 2020 banjir bogor


Loading...