Demi Sesuap Nasi dan Bayar Kontrakan, Karyati Kumpulkan Barang Bekas

Demi Sesuap Nasi dan Bayar Kontrakan, Karyati Kumpulkan Barang Bekas
Editor: Jajang Teras Garut —Senin, 10 Juni 2024 20:42 WIB

TERASJABAR.ID - Mak Karyati (72) salah seorang dari sekian banyak pencari barang bekas/ rongsokan setiap hari tidak mengenal lelah, masuk dan keluar perumahan atau pemukiman warga, hanya untuk mencari kardus, botol bekas minuman dan bahan lainnya yang laku di jual.

Dikatakan Mak Karyati, dari hasil menjual barang bekas itu, hanya cukup untuk makan bersama 4 orang cucunya. Selain itu, dulu selama 6 bulan pernah mendapat bantuan beras 10 kg dari pemerintah, namun sekarang tidak lagi mendapat bantuan beras dan yang lainnya.

"Dari hasil barang yang dikumpulkannya akan di jual ke pengepul, dan uangnya suka di sisihkan untuk bayar kontrakan," pungkasnya saat di temui pada Senin (10/6/2024 ) di rumah kontrakan di Kp Sayuran RT/RW 01/10, Desa Haruman, Kecamatan Leles. ***Iwan Setiawan

Koresponden Cisompet


Loading...