Berikut Beberapa Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A25 5G

Berikut Beberapa Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A25 5G
(Tribunnews.com : Google)
Editor: Epenz Teras Techno —Selasa, 16 Januari 2024 14:34 WIB

Terasjabar.id  - Membuka tahun 2024 ini, Samsung merilis perangkat barunya yaitu Samsung Galaxy A25 5G. Wajib menjadi pertimbangan sebelum beli, berikut deretan kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy A25 5G.

Samsung Galaxy A25 5G menjadi pengisi seri A yang dijual dengan harga mulai Rp 3 jutaan. Layar perangkat ini membawa jenis Super AMOLED yang menawarkan visual ciamik.

Kamera utama perangkat ini mengandalkan sensor utama 50 MP yang diduetkan dengan 8 MP ultrawide serta 2 MP makro yang jelas menjanjikan hasil foto yang ciamik.

Mengenai performa, Samsung memadukan chipset Exynos 1280 dengan baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh yang sudah mendukung teknologi fast charging 25W.

Spesifikasi Samsung Galaxy A25 5G

OS: Android 14, One UI 6
Chipset: Exynos 1280 (5 nm)
CPU: Octa-core (2x2.4 GHz Cortex-A78 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G68
RAM: 8 GB
Internal Memori: 256 GB
Layar: 6.5 inci, 1080 x 2340 piksel, 19.5:9 ratio
Kamera utama: 50 MP, f/1.8 + 8 MP, f/2.2 + 2 MP, f/2.4
Kamera depan: 13 MP, f/2.2
Baterai: 5.000 mAh
Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.3
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 161 x 76.5 x 8.3 mm
Berat: 197 g
Warna: Black Blue, Blue, Yellow


Kelebihan Samsung Galaxy A25 5G

  • Layar Super AMOLED dengan kecerahan maksimal hingga 1000 nit
  • Kolaborasi chipset Exynos 1280 dan baterai jumbo untuk performa maksimal
  • Kamera utama 50 MP yang pakai lebih stabil berkat OIS
  • Jaringan 5G yang kekinian dengan kecepatan download hingga 2,3 Gbps
  • NFC untuk pembayaran digital

Kekurangan Samsung Galaxy A25 5G

  • Tidak tersedianya paket charger dalam kotak pembelian
  • Tampilan layar depan yang kuno karena poni waterdrop
  • Tidak memiliki IP Rating untuk perlindungan ekstra
  • Tidak memiliki kaca proteksi untuk perlindungan pada bodi perangkat
  • Kamera depan yang masih belum mendukung rekaman video di kualitas 1080p 30 fps

Harga Samsung Galaxy A25 5G

  • Samsung Galaxy A25 5G (8 GB + 128 GB): Rp 3.999.000
  • Samsung Galaxy A25 5G (8 GB + 256 GB): Rp 4.399.000

Samsung Galaxy A25 5G meluncur ke Indonesia pertama kali pada 5 Januari 2024 lalu. Penjualan perangkat ini juga sudah bisa dilakukan secara offline maupun online di toko resmi Samsung.

Disadur dari Suara.com 

Samsung Samsung Galaxy A25 5G Spesifikasi Harga


Loading...