''Hello Future'' Jadi MV ke-3 NCT DREAM yang Tembus 100 Juta Views

''Hello Future'' Jadi MV ke-3 NCT DREAM yang Tembus 100 Juta Views
(Insertlive : Google)
Editor: Epenz K-Pop —Kamis, 16 Maret 2023 12:53 WIB

Terasjabar.id -- ‘Hello Future’ jadi video musik ke-3 NCT DREAM yang tembus 100 juta views. SM Entertainment mengumumkan video musik ‘Hello Future’ mencapai 100 juta views pada 15 Maret 2023 pukul 21.07 WIB melalui media sosial NCT DREAM. Pencapaian tersebut berhasil diraih 1 tahun, 8 bulan, 14 hari (624 hari) sejak perilisannya.

‘Hello Future’ merupakan lagu utama dalam full album repackage pertama NCT DREAM ‘Hello Future’. Terdapat 13 lagu dalam album tersebut, termasuk lagu ‘Hello Future’.

Lewat lagu ‘Hello Future’, NCT DREAM mengajak para penggemarnya untuk percaya diri tentang masa depan. Video musik yang penuh warna mewakili masa depan yang diharapkan oleh NCT DREAM untuk para penggemarnya.

Video musik ‘Hello Future’ menjadi video musik ketiga NCT DREAM yang meraih 100 juta views. Sebelumnya ada video musik ‘BOOM’ dan ‘Hot Sauce’ yang menjadi pertama dan kedua yang meraih pencapaian tersebut.

‘BOOM’ menjadi video musik NCT DREAM pertama yang mencapai 100 juta views pada 19 Januari 2021. Angka tersebut dicapai oleh NCT DREAM setelah sejak perilisannya pada 26 Juli 2019.

Kemudian disusul oleh video musik ‘Hot Sauce’ pada 10 Juni 2021. ‘Hot Sauce’ menjadi video musik tercepat NCT DREAM yang mencapai 100 juta views hanya dalam waktu 30 hari.

NCT DREAM yang merupakan sub unit NCT, membawa ‘Hello Future’ sebagai video musik ke-10 NCT yang mencapai angka 100 juta views

Video musik NCT yang telah mencapai 100 juta views, yaitu ‘BOSS’ (NCT U), ‘Cherry Bomb’ (NCT 127), ‘Make A Wish (Birthday Song)’ (NCT U), ‘BOOM’ (NCT DREAM), ‘Kick It’ (NCT 127), ‘The 7th Sense’ (NCT U), ‘Hot Sauce’ (NCT DREAM), ‘90’s Love’ (NCT U), ‘RESONANCE’ (NCT 2020), dan ‘Hello Future’ (NCT DREAM).

Sementara itu, member NCT DREAM tengah menjalankan tur konser keduanya ‘The Dream Show 2: In a Dream’. Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin Chenle, dan Jisung akan menyapa para penggemarnya di Asia, Amerika, dan Jepang.

Pada tanggal 25 Maret mendatang, member NCT DREAM akan menggelar konser di Hongkong. Hingga saat ini, tur konser ‘The Dream Show 2: In a Dream’ direncanakan akan selesai pada bulan Mei 2023. 

Disadur dari Suara.com 

Hello Future NCT Dream Medsos MV


Loading...