Kontrak Lionel Messi dengan Barcelona Habis, PSG Siap Ambil Keuntungan

Kontrak Lionel Messi dengan Barcelona Habis, PSG Siap Ambil Keuntungan
(AFP/Josep Lago)
Editor: Admin Sport Style —Senin, 5 Juli 2021 13:51 WIB

TERAS JABAR - Lionel Messi secara resmi menjadi agen bebas setelah kontraknya dengan Barcelona habis. Tetapi, klub Catalan itu diyakini akan mengikat pemenang Ballon d'Or enam kali itu selama dua tahun lagi.

Namun, pembicaraan kontrak dengan Messi harus ditunda Barcelona karena masalah keuangan. Paris Saint-Germain atau PSG pun siap untuk mengambil keuntungan dari situasi tersebut.

LIHAT JUGA :







View this post on Instagram

A post shared by Teras Jabar (@terasjabar.id)


Menurut AS, PSG telah mengajukan tawaran kontrak yang menggiurkan kepada Messi. Pemain berusia 34 tahun itu akan mengantongi lebih banyak uang di Parc des Princes daripada Barcelona.

Laporan itu menambahkan bahawa PSG tidak terburu-buru untuk mendapatkan kesepakatan dengan Messi. Sebab, La Pulga tengah fokus dengan Argentina di Copa America 2021.

Messi membawa Argentina lolos ke semifinal setelah mengalahkan Ekuador 3-0. Dia sudah mencetak empat dan membuat empat assist dari lima pertandingan saat Argentina bersiap menghadapi Kolombia di semifinal Selasa (6/7/2021).

TONTON JUGA :

Perdebatan dan rumor bersilewaran soal mengapa Messi belum perpanjang kontrak dengan Barcelona. Namun, seperti dilansir Marca, Barcelona ternyata terhambat dengan aturan Financial Fair Play.

Ini ternyata juga bukan salah satu masalah.Barcelona juga diwajibkan memotong pengeluaran untuk gaji agar bisa mengakomodasi kontrak Messi.

Kubu Messi juga ingin kepastikan kalau bintang Argentina itu bakal menerima uang saat teken kontrak. Meski kondisi pandemi Covid-19 membuat ini jadi sulit bagi Barcelona.

BACA JUGA :

Sidang Isbat Awal Zulhijjah 1442 H Digelar 10 Juli 2021 Secara Daring

"Saya ingin bilang Lionel Messi bertahan tapi tak bisa. Kami harus membereskan beberapa hal dulu. Ini soal fair play," ujar Presiden Barcelona Joan Laporta seperti dikutip Marca.


(Sumber,Liputan6.com)

MESSI HabisKontrak BARCELONA


Loading...