Empat Penggawa Sudah Dapat Perpanjangan Kontrak dari Persib Bandung, Nama Ini Tetap Pemain Tertua

Empat Penggawa Sudah Dapat Perpanjangan Kontrak dari Persib Bandung, Nama Ini Tetap Pemain Tertua
Tribunjabar.id
Editor: Malda Hot Persib —Sabtu, 27 Februari 2021 09:21 WIB

Terasjabar.id - Kiper I Made Wirawan tetap menjadi pemain tertua di Persib Bandung. Status itu sudah dia sandang dalam beberapa musim terakhir.

Pada Desember nanti, dia genap berusia 40 tahun.

Kepastian tetap menjadi pemain tertua didapat setelah mantan pemain Persiba Balikpapan itu menandatangani kontrak baru bersama Maung Bandung menjelang bergulirnya Liga 1 2021.

Made merupakan pemain kawakan di skuat Persib Bandung. Dia bergabung Persib menjelang LSI 2012.

Artinya, dia akan menjalani tahun kesembilan berkostum Persib Bandung.

Banyak cerita yang dia torehkan di tim yang saat ini ditangani Robert Alberts. Yang paling berkesan tentu saja ketika mengantarkan Persib menjuarai LSI 2014.

Persib mengakhiri penantian 19 tahun untuk juara lagi setelah mengalahkan Persipura Jayapura pada partai final yang berlangsung di Palembang, Sumatera Selatan.

I Made Wirawan tetap berstatus pemain tertua di Persib Bandung.
I Made Wirawan tetap berstatus pemain tertua di Persib Bandung. (tribunjabar/ferdyan adhi nugraha)

Meski Achmad Jufriyanto yang menjadi penentu kemenangan karena menjadi eksekutor penalti terakhir, namun Made juga bisa dikatakan sebagai pahlawan di partai final itu.

Dia berhasil mengeblok bola tembakan penalti Nelson Alom.

Bukan cuma Made yang sudah memastikan tetap berseragam Maung Bandung di Liga 1 2021 --di luar pemain yang masih dikontrak.

Ada tiga pemain lain yang sudah menandatangani kontrak baru.

Pemain Persib Bandung Abdul Aziz
Pemain Persib Bandung Abdul Aziz (Tribun Jabar/Ferdyan Adhy Nugraha)

Mereka adalah Abdul Aziz yang berpisi gelandang.

Kiper Persib Bandung Dhika Bayangkara
Kiper Persib Bandung Dhika Bayangkara (Tribun Jabar/Lutfi AM)

Kemudian Dhika Bayangkara yang seposisi dengan Made, sebagai kiper.

Satu pemain lagi yang diumumkan tetap berkostum biru adalah Zalnando. Pemain asal Cimahi yang sebelumnya membela Sriwijaya FC ini berposisi bek sayap kiri.

Zalnando dibayangi pemain Arema FC.
Zalnando dibayangi pemain Arema FC. (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

Selain telah mengumumkan perpanjangan kontrak empat pemainnya, Persib juga telah mengumumkan Achmad Jufriyanto kembali dalam pelukan.

Pada Liga 1 2020 yang cuma berlangsung tiga pekan, Jufriyanto dipinjamkan ke Bhayangkara FC.

Namun, ada yang bertahan, ada pula pemain yang pergi.

Tercatat ada lima pemain yang sudah dipastikan tak berkostum Persib lagi.

Mereka adalah Fabiano Beltrame, Zulham Zamrun, Beni Oktovianto, Omid Nazari, dan Ghozali Siregar.

Sedangkan Geoffrey Castillion dipinjamkan ke klub Seri C Italia, Como 1907.

(Tribunjabar.id)


I Made Wirawan Pemain Persib Bandung


Loading...