Dokter dan 1 Nakes Meninggal Akibat Covid-19

Dokter dan 1 Nakes Meninggal Akibat Covid-19
Editor: Epenz Teras Kuningan —Selasa, 5 Januari 2021 09:14 WIB

Kuningan, Terasjabar.id - Keluarga besar Ikatan dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Kuningan berkabung atas meninggalnya satu dokter RSUD'45 Kuningan dan satu Nakes di Puskesmas Linggarjati, karena positif terpapar Covid-19 dirawat di RSUD Jl Sudirman Kuningan, Senin pagi (4/01-2021).

Kedua pasien itu adalah dr Eko Bagus Permana anggota IDI dan Suyatno SKM, Kasubag TU Puskesmas Linggarjati. Ketua IDI dr Asep Hermana,SpB, MM membenarkan atas meninggalnya kedua pasien itu dan dikebumikan di TPU dengan menerapkan protokol kesehatan dan petugas lengkap menggunakan alat pelindung diri (APD).

Gambar mungkin berisi: orang berjalan, teks yang menyatakan 'SELAMAT DATANG DI RSUD '45" KUNINGAN PINTU MASUK:LOKET MASUK: PENDAFTARAN BAWAT JALAN'

Jubir Crisis Centre Penanganan Covid-19 Kuningan Agus Mauludin mengatakan, memasuki awal tahun 2021 ini kasus terkonfirmasi positif Covid-19 jumlahnya terus bertambah dan meningkat cukup signifikan, terangnya saat dikonfirmasi melalui selulernya, Senin (4/01-2021).


Kasus terkonfirmasi Covid-19 kata Agus, sampai hari Senin (4-/01-2021) tercatat Total sebanyak 2209 orang, diantaranya Discarded 1756 orang, masih karantina : 421 orang dan yang meninggal 32 orang Dari jumlah total yang terkonfirmasi itu sebagian besar Laki-Laki 1161 orang dan Perempuan 1048 orang, ujar dia.


Saat ini Kabupaten Kuningan masih berada di zona orange dan mungkin bisa saja masuk zona merah, jika kasus yang terpapar positif jumlahnya terus bertambah, ungkap dia.

Keterangan foto tidak tersedia.

Sementara itu, Bupati H Acep Purnama disela monitoring pergantian tahun mengatakan, kasus terkonfirmasi Covid- 19 cenderung meningkat terus. Untuk mengantisifasinya dihimbau kepada warga masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin. Memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak (3 M). Hal ini guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, tegasnya.


Mari kita berdoa, semoga pandemi Covid-19 ini segera berahir, harap Acep. (H Aboy)

Pandemi Covid-19 RSUD 45 Kuningan Nakes Puskesmas Liggarjati Prokes RSUD Jl Sudirman Kuningan


Loading...