Cocok Dikonsumsi Saat Musim Penghujan, Berikut Resep Cokelat Panas Lezat

Cocok Dikonsumsi Saat Musim Penghujan, Berikut Resep Cokelat Panas Lezat
Ilustrasi (Indozone : Google)
Editor: Epenz Kuliner —Selasa, 25 Agustus 2020 11:28 WIB

Terasjabar.id - Minuman cokelat panas identik dikonsumsi saat musim dingin atau penghujan. Rasanya yang lezat dan hangat, cocok untuk menghangatkan tubuh dengan cara menyenangkan di musim hujan.

Mengonsumsi cokelat dengan kadar yang tak berlebihan, terutama cokelat hitam, juga telah dikaitkan dengan banyak manfaat kesehatan.

Mulai dari menurunkan tekanan darah, meningkatkan HDL atau kolesterol baik, mencegah diabetes, hingga memperlancar aliran darah sehingga sehat untuk jantung.

Selain itu, studi lain menemukan, cokelat hitam yang dikonsumsi dapat mengurangi sindrom kelelahan kronis yang dialami tiap hari. Jadi, cocok sekali untuk penghangat tubuh sekaligus penghilang rasa lelah setelah beraktivitas seharian.

Bagaimana resep membuat minuman cokelat panas? Simak bahannya dan cara pembuatannya seperti dilansir dari Vogue, Senin (25/8/2020).


Bahan:

25 gram cokelat vegan
150 ml susu full cream
1 sdm krim
Sejumput garam laut
3-4 marshmallow (opsional)

Langkah pembuatan:

1. Pecahkan cokelat menjadi potongan-potongan kecil dan panaskan cokelat dengan susu dalam panci sedang.
2. Masukkan sejumput garam laut saat cokelat dan susu sudah mulai meleleh.
3. Aduk hingga rata.
4. Angkat panci dari kompor. Tuang ke dalam cangkir. Tambahkan sedikit krim di atasnya.
5. Hiasi dengan marshmallow. Voila! Cokelat panas Anda siap disajikan.

Disadur dari iNews.id

Minuman Cokelat Panas Musim Penghujan Cara Membuat


Loading...