Berikut Resep dan Cara Membuat Tumis Kangkung Belacan, Bakan Nafsu Makanmu Bertambah !!

Berikut Resep dan Cara Membuat Tumis Kangkung Belacan, Bakan Nafsu Makanmu Bertambah !!
Ilustrasi (Lifestyle Okezone : Google)
Editor: Epenz Kuliner —Jumat, 24 Juli 2020 10:44 WIB

Terasjabar.id - Manfaat kangkung untuk kesehatan cukup beragam. Mulai dari zat besi, meningkatkan kekebalan tubuh hingga antioksidan. Nah, buat kamu yang mau bikin kreasi sayur ini bisa coba Tumis Kangkung Belacan.

Sajian ini patut dicoba karena rasanya yang enak akan membuat anda ketagihan.

Belacan adalah sebutan terasi bagi masyarakat Melayu. Bahan fermentasi dari rebon ini punya aroma dan rasa sangat khas yang mampu melezatkan masakan dan biasa dimasak untuk kangkung.

Catat bahan dan cara membuatnya dirangkum dari Cookpad @yzmalicious.

Kangkung Tumis Belacan. (Shutterstock)
Kangkung Tumis Belacan. (Shutterstock)

Bahan Utama :

2 ikat kangkung
1/2 buah tomat, potong kasar
Garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya
Minyak untuk menumis secukupnya

Bumbu Uleg :

2 butir bawang putih
5 butir bawang merah
8 buah rawit merah
5 buah cabe merah keriting
1 sdt terasi bakar
2 butir kemiri

Cara membuat:

1. Petiki kangkung. Lalu rendam dengan air garam sampai serangga atau lumpur pada keluar. Bilas dengan air mengalir. Sisihkan.

2. Tumis bumbu uleg sampai matang. Tambahkan tomat dan kangkung. Aduk merata.

3. Bumbui dengan garam, gula dan kaldu bubuk. Aduk cepat. Test n koreksi rasa. Angkat dan sajikan selagi hangat (Kangkungnya dimasak sebentar saja biar garing).

Disadur dari Suara.com 

Kangkung Belacan Cara Membuat Resep


Loading...