Rentan Penularan Virus Corona, Protokol Kesehatan Diberlakukan Ketat du Stasiun Tanah Abang

Rentan Penularan Virus Corona, Protokol Kesehatan Diberlakukan Ketat du Stasiun Tanah Abang
(Okezone.com/Fahreza Rizky : Google)
Editor: Epenz Hot News —Kamis, 2 Juli 2020 11:55 WIB

Terasjabar.id – Protokol kesehatan diberlakukan ketat di Stasiun Tanah Abang. Setiap penumpang yang akan masuk ke dalam stasiun harus melalui pemeriksaan suhu tubuh terlebih dahulu. Kereta rel listik (KRL) disebut sebagai lokasi yang rentan terjadi penularan virus corona (Covid-19).

Berdasarkan pengamatan di lokasi, Kamis (2/7/2020) penumpang KRL di Stasiun Tanah Abang tampak menggunakan masker. Bila tidak menggunakan masker maka oleh petugas tidak diperbolehkan masuk.

"Semuanya pakai masker, kalau tidak pakai masker tidak boleh masuk," ucap seorang petugas yang enggan disebutkan namanya.

Volume penumpang di Stasiun Tanah Abang tampak normal. Tidak ada penumpukkan sama sekali. Dengan demikian maka penumpang bisa saling menjaga jarak aman.

Seorang karyawan swasta, Rina (29) mengatakan pihaknya melihat tidak ada penumpukan di dalam gerbong KRL. Masing-masing penumpang saling menjaga jarak.

Stasiun Tanah Abang. (Foto : Okezone.com/Fahreza Rizky)

"Tadi sih di dalam enggak begitu ramai, bisa saling jaga jarak," ucapnya di lokasi.

Rini juga tidak masalah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) masa transisi diperpanjang oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Enggak masalah, karena walaupun PSBB juga kita masih bisa beraktivitas, tetapi harus ikuti protokol kesehatan," tuturnya.

Sebagaimana diketahui, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan bahwa PSBB masa transisi akan diperpanjang selama 14 hari ke depan. PSBB tahap ini akan dimulai pada 3 Juli 2020 mendatang.

Anies mengatakan, Pemprov DKI akan melakukan peningkatan dua areal yang menjadi lokasi penularan virus corona. Keduanya yakni pasar dan Kereta Rel Listrik (KRL).

"Evaluasi 1 bulan ada 2 area utama tempat penularan, pertama adalah pasar, ada 19 pasar yang sempat ditutup dalam sebulan ini," kata Anies dalam keterangan persnya, Rabu 1 Juli 2020.

"Yang kedua KRL secara umum dari jajaran baik TNI-Polri, Pemprov akan kerja bersama dengan KCI untuk bisa pantau pengaturan penumpang di KRL," tuturnya.

Disadur dari OKezone.com 

Pandemi Virus Corona Stasiun Tanag Abang Protoklo Kesehatan KRL


Loading...