Ribuan Bobotoh Berkumpul di Stadion GBLA Jelang Derby Klasik Persib vs Persija, Gelar Doa Bersama Untuk Kemenanan Maung Bandung !
TERASJABAR.ID – Persib Bandung akan melakoni laga tandang menghadapi musuh bebuyutannya di Liga 1, Persija Jakarta di pekan ke -23.
Laga ini sangat bergengsi dan sangat panas ketika dua tim bertemu, tak hanya para pemain tetapi para supporternya pun begitu.
Bahkan jelang menghadapi Persija, Ribuan Bobotoh berkumpul di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis 13 Februari 2025 untuk memberikan dukungan jelang lag Persib menghadapi Persija yang akan digelar pada Minggu 16 Februari 2025 di Stadion Patriot Candrabhaga.
Menurut laporan dari Polsek Gedebage, Bripka Sopan ada sekitar 2000 lebih Bobotoh yang mengerumuni stadion GBLA.
Bukan hanya akan memberikan dukungan, tetai para Bobotoh juga akan melakukan doa bersama yang ditujukan untuk kemenangan Persib Bandung.
Para bobotoh memang tak diperbolehkan untuk bertandang ke Stadion Patriot Bekasi.
Jadi para Bobotoh bisa melakukan nonton bareng (nobar) untuk mendukung Persib mengahadapi Persija.
- Liverpool Kunci Gelar Juara Liga Inggris 2025 Usai Bungkam Tottenham Hotspur dengan Skor 5-1
- Manchester City Lolos ke Final Piala FA 2025 Usai Taklukkan Nottingham Forest 2-0
- Berakhir Imbang 1-1, Hojlund Selamatkan Man United dari Kekalahan di Kandang Bournemouth
- Inter Milan Kalah 0-1 dari AS Roma, Puncak Klasemen Liga Italia 2025 Direbut Napoli
- BARU MULAI Live Streaming Liverpool vs Tottenham, Tonton Selebrasi Juara The Reds KLIK Disini !
Ketua Viking Persib Club (VPC) Tobias Ginanjar juga meminta seluruh suporter Persib Bandung atau bobotoh untuk tidak hadir ke Stadion Patriot Bekasi.
Lebih lanjut Tobias mengimbau kepada seluruh bobotoh untuk mendukung dan mendoakan Persib dari tempat masing-masing.
Maung Bandung memiliki modal cukup bagus dari pertandingan sebelumya dengan meraih kemenangan dan tanpa kebobolan.
Jadi laga menghadapi Persija di akhirpekan nanti diharapkan Persib Bisa mengulang hasil positifnya.
Dan Persib juga memiliki catatan positif pada pertemuan pertama dengan berhasil mengalahkan Macan Kemayoran dengan skor 2-0.