TERASJABAR.ID – Komisaris Utama PT Teras Media Siber (pemilik TerasJabar.ID) Rahmat Hidayat Djati, resmi menyandang gelar doktor, setelah lulus dengan Yudisium Sangat Memuaskan, dalam sidang promosi doktor ilmu pemerintahan, di Ruang Sidang Pascasarjana Fisip Unpad, Dago, Kota Bandung, Jumat (9/1/2026).
Di hadapan promotor dan oponen, Rahmat Hidayat yang biasa dipanggil Kang Toleng, mampu mempertahankan disertasi bertajuk “Transformasi Manajemen Pemerintahan Melalui Proses Formulasi Peraturan Daerah Sistem Kearsipan dan Perpustakaan Digital di Provinsi Jawa Barat Tahun 2021”.
Kang Toleng yang juga Ketua Komisi I DPRD Jabar ini menilai, digitalisasi bukan sekadar output kebijakan, melainkan juga melalui formulasi peraturan daerah. “Transformasi digital pemerintahan sering dipandang sempit cuma soal teknologi, padahal ia jauh lebih luas ketimbang itu,” katanya saat menjawab pertanyaan promotor.
Menurutnya, kontribusi disertasi yang dibuatnya antara lain, mengintegrasikan teori transformasi dg siklus kebijakan publik. Transformasi bukan hanya sekadar perubahan, melainkan menuju jalan yang adaptif dan berkelanjutan.
Hadir pada sidang promosi ini, antara lain, Ketua DPRD Jabar Dr. Buky Wibawa Karya Guna., M.Si., Wakil Ketua DPRD Jabar Ir. M.Q. Iswara, Ketua I DHD ’45 Mayjen (Purn) Deni K. Irawan serta para Ketua Fraksi dan Komisi di DPRD Jabar.*


















