Ini 7 Manfaat Buah Mangga yang Lagi Musim, Bisa Untuk Daya Tahan Tubuh saat Pandemi Covid-19

Ini 7 Manfaat Buah Mangga yang Lagi Musim, Bisa Untuk Daya Tahan Tubuh saat Pandemi Covid-19
dok/TribunNews.Com
Editor: Admin Teras Health —Selasa, 6 Juli 2021 14:42 WIB

TERASJABAR.ID-Saat ini buah mangga sedang membanjiri pasar di Bandung Raya maupun Jabar karena sedang musim buah mangga yang rasanya manis, segar dan warnanya menarik perhatian untuk disantap.

Musim mangga saat ini di pasaran ditemukan seperti buah mangga harumanis, cengkir hingga mangga gedong gincu. Harganya per kilogram bervariatif, saat ini harga buah mangga di pasaran berkisar Rp 20 ribu hingga RP 30 ribu.

LIHAT JUGA:






View this post on Instagram

A post shared by Teras Jabar (@terasjabar.id)


Musim mangga tahun ini juga berbarengan dengan lonjakan kasus Covid-19. Kandungan buah mangga juga mampu meningkatkan daya tahan tubuh dan baik untuk kesehatan.

Dikutip dari buku dengan judul Khasiat Makanan Mentah Raw Food Diet, mangga mengandung vitamin A, C, B1, B2, B3, dan B6. 

Tidak hanya itu, buah mangga juga mengandung kalsium, natrium, besi, magnesium, fosfor, kalium, natrium, seng, mangan, selenium, dan tembaga. 

Di tengah musim mangga dan lonjakan kasus Covid-19, tidak salah jika mengkonsumsi mangga untuk kesehatan. Berikut ini kandungan dan manfaat buah mangga.

TONTON JUGA:

1. Meningkatkan daya tahan tubuh 

Di tengah lonjakan kasus Covid-19 yang mengharuskan kita meningkatkan daya tahan tubuh, ternyata buah mangga bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Melansir dari buku berjudul Terapi Jus Untuk Rematik & Asam Urat, kandungan vitamin C yang tinggi dan antioksidan mampu meningkatkan daya tahan tubuh. 

2. Mencegah kanker 

Kanker jadi salah satu penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Kanker bisa dicegah dengan memperbanyak kandungan antioksidan. Nah, Buah mangga kaya akan antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas serta menurunkan risiko kanker. 

3.Mencegah stroke 

Pola makan tidak sehat berpengaruh buruk terhadap kondisi tubuh. Salah satu pengaruh buruknya adalahj stroke. Buah mangga kaya akan kandungan kalium. Dalam 100 gram mangga terdapat sekitar 189 mg kalium.  Kalium bermanfaat menurunkan tekanan darah sekaligus menurunkan risiko stroke.

4. Melancarkan pencernaan 

Buah mangga cocok untuk Anda yang sering menderita masalah pencernaan seperti sembelit.  Sebab, kadungan vitamin C dan serat dalam buah mangga bermanfaat untuk melancarkan sistem pencernaan. 

5. Mencegah diabetes 

Melansir dari Kompas.com, makan buah mangga dibekukan terbukti menurunkan kadar gula darah pada penderita obesitas. 

6. Kesehatan jantung 

Buah mangga juga mengandung kalium yang berperan untuk mengontrol tekanan darah dan menjaga pembuluh arteri jantung tetap sehat. 

7. Radang sendi 

BACA JUGA:Bantahan Natasha Wilona tentang Artis Inisial N Maksa Pemotretan Meski Positif Covid-19

Buah mangga dipercaya mampu meredakan radang sendi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan University of Manchester menyatakan antioksidan yang berasal dari buah-buahan berwarna kuning, seperti karotenoid beta, cryptoxanthin, zeaxanthin, dan vitamin C mempunyai hubungan dengan menurunnya risiko radang sendi. 

(SUMBER TRIBUNJABAR.ID)

Buah Mangga Daya Tahan Tubuh Pandemi


Loading...