Masa Depan Antonio Conte Tengah Menjadi Perhatian, Terancam Dipecat, Conte Pilih Bertahan di Inter Dibanding Kembali ke Juventus

Masa Depan Antonio Conte Tengah Menjadi Perhatian, Terancam Dipecat, Conte Pilih Bertahan di Inter Dibanding Kembali ke Juventus
(SempreInter.com : Google)
Editor: Epenz Sport Style —Selasa, 4 Agustus 2020 10:11 WIB

Terasjabar.id - Masa depan Antonio Conte tengah menjadi perhatian. Kabarnya dia terancam dipecat karena menyindir petinggi Inter Milan.

Di bawah bimbingan Conte, Inter finis di peringkat dua klasemen Serie A. Namun sang pelatih kurang puas karena tidak mendapat dukungan penuh dari pihak klub.

Manajemen I Nerazzurri kabarnya tak senang dengan pernyataan Conte. Menurut rumor yang beredar, Conte terancam didepak dan digantikan Massimiliano Allegri atau Mauricio Pochettino.

Menanggapi itu, Conte coba menghindari sikap meledak-ledak yang jadi kebiasaannya. Sejauh ini dia masih menghormati kontraknya di Inter yang tersisa dua musim lagi.

“Saya berkomitmen untuk menjalani proyek tiga tahun bersama Inter. Saya selalu melakukan hal itu sepanjang hidup. Saya akan bekerja keras dan berjuang sekuat tenaga,” kata Conte kepada ANSA, Selasa (4/8/2020).

Sebelumnya Conte disebut-sebut tengah mendekati Juventus untuk meminta kembali. Dia ingin merebut posisi Maurizio Sarri sebagai pelatih I Bianconeri.

Namun Conte membantah kabar itu. Eks pelatih Timnas Italia tersebut geram karena dikaitkan dengan pekerjaan orang lain.

“Mengenai kabar itu, saya menyangkalnya. Saya akan menuntut penulis artikel itu,” tuturnya.

Disadur dari iNews.id

Antonio Conte Inter Milan Klasemen Serie A Juventus


Loading...