Ditengah Pandemi Virus Corona, Jumlah Hewan Kurban di DKM Masjid Agung Sumedang Malah Meningkat

Ditengah Pandemi Virus Corona, Jumlah Hewan Kurban di DKM Masjid Agung Sumedang Malah Meningkat
(tribunjabar/hilman kamaludin : Google)
Editor: Epenz Hot News —Minggu, 2 Agustus 2020 15:31 WIB

Terasjabar.id - Jumlah hewan kurban yang dititpkan di Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Sumedang pada Iduladha tahun ini mengalami peningkatan meskipun di tengah pandemi Covid-19.

Berdasarkan data dari DKM Masjid Agung Sumedang, jumlah penitipan hewan kurban pada Iduladha tahun lalu hanya 22 ekor dengan rincian 7 ekor sapi dan 15 ekor kambing.

Sedangkan, pada Iduladha tahun ini jumlah penitipan hewan kurban itu mencapai 26 ekor dengan rincian 7 ekor sapi dan 19 kambing.

"Peningkatannya untuk jumlah kambing saja," ujar Ketua Pantia Kurban Masjid Agung Sumedang, Atep Saefulloh saat ditemui di Masjid Agung Sumedang, Sabtu (1/8/2020).

Ia mengatakan, dengan adanya peningkatan jumlah penitipan hewan kurban saat Iduladha tahun ini, artinya kepercayaan masyarakat terhadap DKM Masjid Agung juga meningkat.

"Walaupun ditengah pandemi Covid-19 kepercayaan masyarakat kepada kami (DKM Masjid Agung) meningkat," katanya.

Selain itu, kata Atep, faktor yang mempengaruhi meningkatnya jumlah penitipan hewan kurban pada Iduladha tahun ini karena perhatian orang yang kurban ke warga yang lain cukup tinggi.

"Karena banyak masyarakat yang tidak merasakan nikmatnya daging. Makanya, mereka menitipkan hewan kurban ke Masjid Agung ini," ucap Atep.

Menurutnya, meskipun tidak semua warga yang ada di sekitar Masjid Agung menerima daging kurban tersebut, tetapi setidaknya mereka bisa membantu warga yang ingin menikmati daging kurban.


Disadur dari Tribunjabar.id

Pandemi Virus Corona DKM MAsjid Agung Sumedang Hewan Kurban


Loading...