Sebanyak 72 Personel Basarnas Manado Mengikuti Pemeriksaan Rapid Test Virus Corona, Memutus Penyebaran Virus Corona

Sebanyak 72 Personel Basarnas Manado Mengikuti Pemeriksaan Rapid Test Virus Corona, Memutus Penyebaran Virus Corona
(Antara : Google)
Editor: Epenz Hot News —Rabu, 15 Juli 2020 11:33 WIB

Terasjabar.id - Sebanyak 72 personel Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Manado mengikuti pemeriksaan rapid test Covid-19. Langkah ini sebagai upaya memutus mata rantai penularan dan mendeteksi penyebaran Covid-19.

"Dari total 92 pegawai dan 21 tenaga honorer, ada 72 orang yang mengikuti tes cepat ini," ujar Kepala Basarnas Manado Suhri Sinaga di Manado, Selasa (14/7/2020)

Menurutnya, pelaksanaan rapid test massal terhadap seluruh personel ini sesuai dengan perintah Kepala Basarnas. Tak hanya di Manado, namun seluruh anggota Basarnas yang tersebar di daerah lain di Indonesia.

Dalam hal ini, Basarnas Manado bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Rapid test dilakukan sebagai  tolak ukur penyebaran Covid-19 sehingga dapat diketahui jika ada atau tidak anggota yang terpapar.

"Harapan saya semua yang mengikuti tes hasilnya semua negatif," ucapnya.

Dia menilai, deteksi dini ini penting mengingat anggota yang bertugas di lapanga selalu berinteraksi dengan banyak orang. Khususnya di lokasi dengan musibah yang membahayakan manusia. 

Humas Basarnas Manado Fero Arianto mengatakan, pemeriksaan ini akan dilakukan secara berkelanjutan sampai pendemi Covid-19 benar-benar hilang. Untuk pelaksanaan kali ini merupakan pemeriksaan yang kedua kalinya.

"Sebelumnya tes cepat serupa telah kami laksanakan pada 22 Mei 2020," katanya.

Terkait adanya personel yang tidak ikut tes cepat, dia menyebut jika anggota tersebut berada di Pos SAR yang tersebar pada sejumlah daerah di Sulut.

Disadur dari iNews.id

Pandemi Virus Corona Rapid test Basarnas


Loading...