Di Karawang Ojek Online Sudah Boleh Angkut Penumpang, Harus Jalankan Protokol Kesehatan Ketat

Di Karawang Ojek Online Sudah Boleh Angkut Penumpang, Harus Jalankan Protokol Kesehatan Ketat
Tribunjabar.id
Editor: Malda Hot News —Jumat, 10 Juli 2020 13:27 WIB

Terasjabar.id - Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana, secara resmi memperbolehkan ojek online beroperasi kembali membawa penumpang. Peresmian ini telah dilakukan pada Kamis (9/7/2020) di Plaza Pemda Karawang.

Pada prinsipnya, Cellica Nurrachadiana mengaku dirinya mengizinkan ojek online bisa beroperasi kembali selama mereka telah siap di lapangan. Satu di antaranya terkait protokol kesehatan yang mesti dijalankan secara ketat.

"Kemarin, saya lakukan pula audiensi untuk benar-benar izinkan mereka kembali beroperasi bersamaan dengan diberlakukannya adaptasi kebiasaan baru," ujar Cellica Nurrachadiana, Jumat (10/7/2020).

Regional Head Operasional Ojek Online Jabar Banten-Jogja Jateng, Bambang Adi Wirawan, mengapresiasi langkah yang dilakukan Pemkab Karawang untuk mendengarkan langsung keluhan dari para pengemudi ojek online di Karawang.

"Kami sangat apresiasi dan siap menjalankan prinsip protokol kesehatan Covid-19 dalam operasional di masa AKB," katanya.

Bambang juga menegaskan para ojol telah memiliki standar protokol kesehatan yang sudah banyak dikomunikasikan para ojol.

"Teman-teman ojol siap lakukan protokol kesehatan sehingga sangat tepat kalau di tengah AKB ojol diperbolehkan untuk angkut penumpang kembali," katanya. (Tribunjabar.id)

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana


Loading...