TERASJABAR.ID – Asam lambung yang naik sering menimbulkan keluhan tidak nyaman, seperti mual, muntah, hingga sensasi panas atau terbakar di dada.
Kondisi ini tentu dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.
Untuk membantu meredakan gejalanya, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengonsumsi buah-buahan tertentu, termasuk semangka.
Semangka dipercaya bermanfaat bagi penderita asam lambung karena memiliki tingkat keasaman yang rendah, sehingga relatif aman dikonsumsi oleh orang dengan gangguan asam lambung atau GERD.
Selain itu, semangka mengandung kalium, mineral yang berperan dalam membantu menetralkan asam lambung.
Kandungan airnya yang sangat tinggi juga membantu menjaga sistem pencernaan tetap sehat dan mencegah kekambuhan gejala asam lambung, meskipun buah ini tergolong rendah serat.
Agar manfaat semangka lebih optimal, disarankan untuk tetap mencukupi kebutuhan cairan harian dengan minum sekitar dua liter air putih per hari.
Selain semangka, ada beberapa buah lain yang juga dikenal baik untuk asam lambung.
Pisang mengandung kalium dan dapat melapisi dinding kerongkongan yang teriritasi.
Melon mengandung magnesium yang membantu menetralkan asam, sedangkan apel kaya serat larut pektin yang mendukung kesehatan saluran cerna.
Meski bermanfaat, buah-buahan tersebut bukanlah obat penyembuh asam lambung.
Konsumsilah secukupnya dan imbangi dengan pola makan sehat.
Jika keluhan terus berlanjut, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.-***















