TERASJABAR.ID – Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi mengajak masyarakat memanfaatkan stimulus ekonomi berupa diskon tarif transportasi pada masa liburan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).
Menhub menegaskan, program diskon ini tidak hanya membantu masyarakat bepergian dengan lebih terjangkau, namun untuk menjamin keselamatan, kenyamanan, dan kelancaran arus transportasi nasional.
“Kami mengajak masyarakat untuk menggunakan dan mengoptimalkan stimulus ini dalam bepergian pada masa Nataru. Kebijakan ini diharapkan dapat mengurangi penggunaan kendaraan pribadi dan mendorong masyarakat beralih ke moda transportasi umum,” ujar Dudy.
KAI Terapkan Diskon 30 Persen
Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero), Bobby Rasyidin, menyatakan bahwa KAI mendukung penuh kebijakan pemerintah tersebut dengan menerapkan diskon 30 persen untuk perjalanan kereta kelas ekonomi komersial pada masa libur Nataru 2025/2026.
“Sebagai implementasi penugasan pemerintah, KAI memberikan diskon sebesar 30 persen untuk 156 KA Reguler dan 26 KA Tambahan. Total kuota yang kami sediakan mencapai 1.509.080 pelanggan, berlaku untuk keberangkatan 22 Desember 2025 hingga 10 Januari 2026,” ujarnya.
Bobby menjelaskan, program diskon ini dirancang untuk membantu masyarakat merencanakan perjalanan akhir tahun dengan lebih mudah, sekaligus mendorong peningkatan mobilitas yang berdampak langsung pada sektor pariwisata dan perekonomian daerah.
“KAI memastikan seluruh layanan tetap prima melalui kesiapan sarana, prasarana, dan pengamanan yang terkoordinasi. Kami ingin masyarakat dapat merayakan liburan, berwisata, maupun mengunjungi keluarga dengan aman dan nyaman,” katanya.
















