TERASJABAR.ID – Angin puting beliung terjang wilayah Cicalengka dan Rancekek, Kabupaten Bandung, saat hujan disertai angin kencang, Kamis (13/2/2025) sore.
Akibat puting beliung tersebut beberapa pohon tumbang dan asbes atau genteng sejumlah rumah warga berterbangan sekitar pukul 15.00 WIB.
Menurut informasi, di Cicalengka, kejadian tersebut menerjang RT 6 dan RW, Kampung Cipajaran, Desa Cikuya.
Sementara di Rancaekek, angin puting beliug tersebut terjadi di Kampung Bojongkoneng RT.01 RW.04 Desa Haurpugur, Kampung Tarikolot RW.01, Kampung Babakan RW.10, Kampung Rancadarah RW.12, Perumahan GPR RW.14, Desa Nanjungmekar.
Ece Mahmud, tim dari Puskodalops BPBD Kabupaten Bandung ketika dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut.