Pengecekan kali ini mencakup beberapa aspek penting, seperti kondisi fisik para tahanan, keamanan ruang tahanan (termasuk atap, tembok, besi, dan gembok), administrasi penahanan, sistem pengawasan CCTV, serta kondisi ruang kerja.
Kompol Rizky menegaskan bahwa menjaga keamanan dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada tahanan adalah prioritas utama.
“Kami mengimbau kepada seluruh jajaran untuk tetap menjaga keamanan dan memberikan pelayanan terbaik kepada para tahanan,” ujar Kompol Rizky Adi Saputro.
Kegiatan pengecekan ini diakhiri dengan pengisian buku supervisi dan mutasi oleh Wakapolres dan pejabat yang mendampinginya.