TERASJABAR.ID – Banyak dari kita melihat emas sebagai aset yang kokoh, semacam “pelindung” kekayaan di masa sulit.
Memang benar, emas sudah terbukti ampuh melawan inflasi dan punya harga yang relatif stabil dibanding instrumen lain yang lebih volatile.
Tapi, supaya investasi emasmu benar-benar menghasilkan cuan, ada beberapa trik yang perlu kamu tahu.
Yuk, kita bedah empat tips penting yang bisa jadi panduanmu:
Baca Juga: LULUSAN SMA SMK BURUAN DAFTAR! PT Indofood Buka Loker 5 Posisi Sekaligus, Tertarik?
1. Pahami Dulu, Kenapa Kamu Mau Investasi?
Sebelum buru-buru membeli emas, coba luangkan waktu sejenak untuk bertanya pada diri sendiri.
“Tujuan saya investasi emas ini apa, ya?” Apakah kamu menyiapkannya untuk dana darurat, tabungan pensiun, atau biaya pendidikan anak di masa depan?
Emas itu paling cocok untuk rencana jangka menengah hingga panjang.
Jadi, jangan berharap bisa untung besar dalam waktu sekejap.
Dengan tahu tujuannya, kamu jadi lebih mudah menentukan berapa banyak emas yang mau dibeli, jenisnya, dan berapa lama kamu akan menyimpannya.
Baca Juga: FRESH GRADUATE BISA LAMAR! PT Richeese Bandung Gelar Loker Buat Lulusan SMA SMK
2. Pilih Emas yang Paling Pas untuk Kamu
Ada beberapa jenis emas yang bisa dijadikan investasi, mulai dari emas batangan, koin emas, hingga perhiasan.
Kalau bicara soal investasi, emas batangan (logam mulia) seringkali jadi juaranya.
Kenapa? Karena nilai jual kembalinya biasanya lebih tinggi dan tidak ada biaya pembuatan seperti perhiasan.
Penting banget untuk selalu membeli dari tempat yang kredibel dan terjamin, seperti Pegadaian, Antam, atau toko emas terpercaya.
Baca Juga: ADA 3 POSISI! PT Berlico Farma Gelar Adakan Loker Buat lulusan SMA dan SMK, Minat?
3. Jaga Emasmu di Tempat yang Paling Aman
Punya emas fisik itu artinya kamu juga harus mikirin keamanannya.
Kamu bisa menyimpan di brankas pribadi di rumah, tapi kalau masih was-was, menyewa safe deposit box di bank bisa jadi solusi yang jauh lebih aman.
Nah, buat kamu yang tidak mau ribet mengurus emas fisik, ada opsi emas digital.
Emasmu disimpan secara virtual, dan kamu bisa mengelolanya lewat aplikasi resmi yang sudah bekerja sama dengan lembaga keuangan tepercaya.
Jadi, kamu bisa investasi emas tanpa perlu takut kehilangan.***