TERASJABAR.ID – PSSI memberikan kabar baik untuk Timnas Indonesia, kini penjaga gawang yang pernah bermain di Serie A akan bergabug ke Timnas Indoensia.
Maarten Paes pun memberikan tanggapannya terkait Emil Audero yang akan menjadi pesainnya di Timnas Indonesia.
Tanggapan Maarten Paes dengan kehadiran Emil Audero diceritakan oleh Erick Thohir, Ketua Umum PSSI tersebut mengatakan kalau Maarten Paes sangat welcome atau terima dengan keputusan ini.
Erick menyebut kalau Maarten Paes memang luar biasa, dia bermain di klub utama Liga Amerika Serikat, FC Dallas, tetapi risiko cedera pasti ada di sepak bola.
Jadi Erick ingin memperkuat posisi kiper, karena gap cadangannya juga cukup jauh.
Emil Audero ini juga menjadi salah satu dari tiga nama pemain yang akan segera diproses naturalisasinya agar bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Dalam ketiga pemain yang akan segera dinaturalisasi tersebut saat ini tengah diproses berkasnya dan sangat diharapkan untuk bisa rampung sebelum Timnas Indonesia melawan Australia dengan begitu ketiganya bisa masuk ke tim untuk melawan Australia pada bulan Maret nanti.
- Tahun 2026, Kemendikdasmen Lanjutkan dan Perkuat Komitmen Kesejahteraan bagi Guru Non-ASN
- KAI Terus Siapkan Angkutan Lebaran 2026, Tiket KA Reguler Sudah Dapat Dipesan Sesuai Skema H-45
- IHSG Ditutup Menguat 4,90 Poin ke Posisi 8.980,23 Selasa 27 Januari 2026, Ini Pemicunya
- Minibus Terbakar di Twin Tunnel Tol Cisumdawu
- Alfamart Perluas Program Sahabat Posyandu, Gandeng WINGS Group Jangkau Ribuan Ibu dan Balita
Meski pada sebelumnya Emil tersebut tidak bersedia menjadi WNI akan tetapi dengan pendekatan yang dilakukan ketua umum PSSI tersebut mampu membuat pemain berdarah lombok itu menjadi bagian dari warga negara Indonesia.
Dengan adanya Emil Audero di Timnas Indonesia ini mempunyai sebuah kedalaman yang semakin baik di posisi kiper karena kualitasnya tidak perlu diragukan lagi Dia sudah terbiasa bermain pada kompetisi elite.
Emil Audero memliki banyak pengalaman di liga Italia Serie A, Serie B, Juventus, Inter, Como, Palermo, Sampdoria.
Hal ini menjadi catatan bagus untuk Indonesia dan memiliki dua kiper yang kokoh !
















