Polisi yang tiba di lokasi segera melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan membawa jenazah HS ke RSUD Bangil untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Sopir truk, Suwanto, telah diamankan untuk dimintai keterangan terkait kejadian ini.
Menurut Polisi, kecelakaan diduga terjadi akibat kurangnya kewaspadaan pengemudi truk saat berbelok di persimpangan.
Saat ini, kedua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan telah diamankan sebagai barang bukti. Proses penyelidikan lebih lanjut masih berlangsung untuk menentukan langkah hukum selanjutnya terkait insiden tragis ini.(*)