TERASJABAR.ID – Upaya pencarian Rifky Nur Hidayat (14), remaja yang sebelumnya dilaporkan hilang terseret arus banjir bandang di Sungai Andong, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, akhirnya berakhir duka.
Rifky ditemukan sudah tidak bernyawa pada Selasa pagi (13/5/2025), sekitar tiga kilometer dari titik awal ia dilaporkan hanyut.
Jasad Rifky ditemukan mengambang di aliran sungai yang melintasi wilayah Desa Jambangan, Kecamatan Paron.
Proses pencarian yang dilakukan tim SAR gabungan sejak Senin sore langsung dihentikan setelah korban berhasil dievakuasi.
Penemuan tersebut sekaligus mengakhiri harapan keluarga untuk menemukan Rifky dalam keadaan selamat.
Remaja asal Desa Teguhan, Kecamatan Paron, itu merupakan pelajar kelas 7 dan anak sulung dari pasangan Sarwono dan Siti Kholifah.
Kehilangan Rifky meninggalkan duka mendalam bagi keluarganya. Saat jenazah tiba di rumah duka menggunakan ambulans, suasana haru menyelimuti seisi rumah.
Tangis pecah dari orang tua hingga nenek korban yang tak kuasa menahan kesedihan.
Menurut informasi yang dihimpun dari petugas SAR, jasad Rifky pertama kali ditemukan oleh warga yang kebetulan melintas di tepian sungai belakang rumah mereka.