TERASJABAR.ID – Berikut ini link live TVRI gratis yang memperlihatkan Red Spark vs Hyundai Hillstate pada babak baru Playoff Liga Voli Putri 2025 pada hari ini.
Liga Voli Putri Korea 2025 kembali menghadirkan pertarungan sengit di babak playoff antara Hyundai Hillstate dan Red Spark, bisa disaksikan link live TVRI gratis.
Laga Red Spark vs Hyundai Hillstate ini dijadwalkan berlangsung pada Selasa, 25 Maret 2025, dan dapat disaksikan secara langsung melalui TVRI HD Sports serta layanan live streaming TVRI.
Preview Red Spark vs Hyundai Hillstate
Pertandingan ini menjadi sorotan karena kedua tim menghadapi tantangan besar dalam menyusun strategi terbaik mereka. Red Spark harus berjuang tanpa kehadiran dua pemain kunci mereka, Bukilic dan Eun-jin, yang masih dalam masa pemulihan cedera.
Pelatih Red Spark, Ko Hee-jin, mengakui bahwa absennya kedua pemain ini menjadi hambatan bagi timnya dalam menghadapi Hyundai Hillstate.
Meskipun ada opsi mendatangkan pemain asing baru untuk menggantikan Bukilic, keputusan final masih menunggu perkembangan kondisi sang pemain.
Sementara itu, Hyundai Hillstate juga mengalami kehilangan pemain penting. Wipawee Srithong dipastikan absen hingga akhir musim.
Namun, berbeda dengan Red Spark, Hyundai Hillstate memutuskan untuk tetap bertahan dengan komposisi pemain yang ada.