Hari ini Tambah Lagi 1 Pasien Terindikasi Positif Covid-19 Di Kuningan

Hari ini Tambah Lagi 1 Pasien Terindikasi Positif Covid-19 Di Kuningan
Editor: Admin Teras Kuningan —Rabu, 13 Mei 2020 19:42 WIB

Terasjabar.id – Hari ini tambah lagi 1 orang pasien terindikasi positif Virus Covid-19 di Kab Kuningan. Hingga hari Rabu (13/5/2020) jumlah total pasien positif tercatat 35 orang.

Juru bicara Crisis Centre Percepatan Pananganan Covid-19 Kab Kuningan Agus Mauludin menjelaskan, "dalam beberapa hari terakhir ini jumlah pasien positif selalu muncul tiap hari," ujarnya ketika dikonfirmasi melalui selulernya.

"Betul kata Ketua IDI Kuningan dr Asep Hermana Sp.B, bahwa, pasien positif itu 100 % adalah pemudik. Mereka sulit dibendung untuk pulang mudik. Upaya antisifasi adalah sikap kejujuran dan disiplin masyarakat dalam mentaati seruan pemerintah, " tegas Agus.

Dari 35 orang itu terindikasi Rapid positif 27 orang, diantaranya 22 orang masih proses pengawasan, 1 meninggal dan 4 orang sembuh. Sedangkan pasien positif aktif  dari 8 orang, 3 orang masih proses pengawasan 1 orang meninggal dan 4 orang sudah sembuh.  Total pasien positif 35 orang, 2 orang meninggal dan 8 orang sembuh.

RS Sekar Kamulyan Cigugur Kuningan, salah satu RS rujukan pasien terpapar Covid-19


"Jumlah total hari ini 1.8368 kasus, (pengawasan 133, selesai 1.735), sedangkan sebelumnya 1.834 kasus. Jumlah ODP dan PDP masih saja ada kenaikan bahkan bertambah terus," ungkapnya. 

"Update data hari ini (13/5/2020), Orang Tanpa Gejala (OTG) 185 orang (15 orang Proses dan 170 SP),  ODP 81 PP dan SP 1.482 total 1.563 orang. Sedangkan PDP total 120 (37 orang proses dan 83 orang selesai pengawasan)," terangnya.

Pasien rapid positif didominasi oleh  warga perantau yang mayoritas dari wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tanggerang dan Bekasi (Jabodetabek), mereka mudik ke kampung halamannya.

 

 

 

 

(H WAWAN JR)

Hari ini Tambah Lagi 1 Pasien Terindikasi Positif Covid-19 Di Kuningan


Loading...