Bupati Sempat Tak Yakin Sekda Garut Meninggal, Tadi Malam Masih Ngobrol, Kemarin Ikut Buka Bersama

Bupati Sempat Tak Yakin Sekda Garut Meninggal, Tadi Malam Masih Ngobrol, Kemarin Ikut Buka Bersama
Tribunjabar.id
Editor: Malda Hot News —Senin, 11 Mei 2020 11:19 WIB

Terasjabar.id - Jenazah almarhum Deni Suherlan, Sekda Garut yang meninggal dunia Senin (11/5/2020) pukul 08.00 akan dimakamkan di Bandung. Kepergian Deni cukup mendadak karena kemarin malam masih berkumpul dengan Forkopimda Garut.

"Setelah disalatkan di Masjid Attaufiq Komplek Pemda, jenazah akan dibawa ke rumah duka di Cijaura, Bandung. Di sana masih ada ibu almarhum. Siang atau sore ini dimakamkan di makam keluarga di Kampung Cileutik, Padasuka, Kota Bandung," ujar Bupati Garut, Rudy Gunawan saat melepas jenazah di rumah dinas Sekda, Senin (11/5/2020).

Saat mendengar kabar almarhum meninggal pagi ini, Rudy mengaku tidak yakin. Sebelumnya, almarhum memang sempat mengalami sesak dan akan dibawa ke RSUD dr Slamet Garut.

"Lalu saya mendapat informasi jika almarhum telah menghembuskan napas terakhir di Rumdin Sekda," katanya.


Kemarin malam, almarhum masih mengikuti kegiatan buka bersama di Pendopo Garut dengan jajaran Forkopimda Garut. Pukul 21.30, jadi percakapan terakhir Rudy dengan almarhum.

"Percakapan terakhir dengan beliau itu tadi malam. Almarhum rencananya hari ini akan ke Kantor Pos. Pimpinan daerah sepakat untuk mencairkan dana bagi kelurahan yang akan dibagikan besok," ujarnya.

Atas nama Pemkab Garut, Rudy memberi penghormatan terakhir kepada almarhum. Ia menyampaikan belasungkawa yang setinggi-tingginya kepada keluarga almarhum.

"Saya sangat kehilangan almarhum. Birokrat lurus dan rendah hati. Serta tak punya masalah dengan siapapun. Meninggalnya pun di bulan Ramadan di waktu yang sangat mustajab," katanya.

(Tribunjabar.id)


Sekda Garut Garut Meninggal Dunia Deni Suherlan Bupati Garut


Loading...