68 Orang Warga Pangkalpinang Melakukan Rapid Test, Hasilnya Negatif Terjangkit Virus Corona

68 Orang Warga Pangkalpinang Melakukan Rapid Test, Hasilnya Negatif Terjangkit Virus Corona
(Antara : Google)
Editor: Epenz Hot News —Senin, 20 April 2020 12:25 WIB

Terasjabar.id – Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), telah melakukan rapid test terhadap 68 orang warga Pangkalpinang yang pulang melalui Pelabuhan Tanjungkalian Mentok. Hasilnya menyebutkan seluruh penumpang negatif Covid-19.

“Berdasarkan hasil tes cepat yang dilakukan Tim Kesehatan Kota Pangkalpinang terhadap 68 penumpang, seluruhnya menunjukkan tidak ada gejala Covid-19 dan suhu tubuh normal,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang, Masagus Hakim, Senin (20/4/2020).

Masagus mengatakan, hasil ini diperoleh dari dua kali pemeriksaan rapid test yang dilakukan tim dari Dinas Kesehatan Pemkot Pangkalpinang terhadap penumpang yang pulang ke Pangkalpinang. Perinciannya, untuk kapal pertama sebanyak 31 orang dan kapal kedua sebanyak 37 orang.

Sementara untuk kapal yang datang ketiga masih dilakukan pendataan. Mereka akan tetap diperlakukan sama seperti penumpang lain, yaitu menjalani pemeriksaan suhu tubuhnya dan rapid test.

“Untuk melindungi para petugas medis yang bertugas di Pelabuhan Tanjungkalian Mentok, kami juga melengkapi para petugas sesuai standar dengan alat pelindung diri (APD) lengkap,” katanya.

Dia mengatakan, pemeriksaan tes cepat atau rapid test terhadap para penumpang kapal yang datang dari luar daerah itu dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya penularan virus dari para penumpang yang pulang ke Pangkalpinang. Pemeriksaan itu juga merupakan tindak lanjut dari pemberlakuan pembukaan akses penumpang orang melalui Pelabuhan Tanjungkalian.

“Untuk sementara ini Alhamdulillah semuanya negatif. Sebagai tindak antisipasi kami juga akan melakukan karantina jika ada yang positif, lokasi sudah disediakan,” katanya.

Gubernur Babel Erzaldi Rosman mengeluarkan kebijakan terhadap warga ber-KTP luar daerah yang selama ini tinggal di Babel untuk pulang melalui pelabuhan itu. Warga Pulau Bangka yang berada di luar daerah juga diberi kesempatan yang sama untuk kembali atas dasar kemanusiaan.

Disadur dari iNews.id

Virus Corona Wabah Virus Corona Dinkes Kota Pangkalpinang Provinsi Bangka Belitung


Loading...