Sejumlah Warga yang Masuk Kategori ODP dan PDP Mendapat Bantuan Sembako dari Pemerintah Kabupaten Gowa

Sejumlah Warga yang Masuk Kategori ODP dan PDP Mendapat Bantuan Sembako dari Pemerintah Kabupaten Gowa
(Dok iNews : Google)
Editor: Epenz Hot News —Rabu, 1 April 2020 11:18 WIB

Terasjabar.id - Sejumlah warga yang masuk kategori dalam pemantauan atau ODP dan pasien dalam pengawasan (PDP) mendapat bantuan sembako dari Pemerintah Kabupaten Gowa. Jumlah sembako diberikan sesuai jumlah anggota keluarga tersebut.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Gowa, Syamsuddin Bidol mengatakan, keluarga yang diketahui memiliki bayi atau balita akan mendapatkan bantuan susu bayi dan popok, serta sejumlah perlengkapan bayi.

"Sejak Senin kami sudah melakukan pengiriman sembako kepada mereka yang ada namanya dalam kategori ODP, PDP maupun positif," kata Syamsuddin di Kabupaten Gowa, Sulsel, Rabu (1/4/2020).

Paket sembako tersebut berisi beras, telur, ikan kaleng, minyak goreng, kecap, sambel juga multivitamin. Jumlahnya akan disesuaikan dengan banyaknya orang dalam satu keluarga dikalikan 14 hari masa isolasi warga tersebut.

"Pendistribusian ini dilakukan dengan berkoordinasi dengan sejumlah instansi. Camat yang nanti menjemput paket sembako dan diantar langsung ke warganya bersama lurah/kepala desa," ujar dia.

Sementara itu Camat Pallangga, Taufik M Akib, menyebutkan khusus wilayahnya jumlah warga terkategorikan ODP PDP dan Positif Covid-19 beserta keluarganya sebanyak 86 orang.

"Keseluruhan yang mendapat bantuan kategori ODP 15 orang, PDP satu orang dan positif satu orang. Jadi keseluruhan ada 17 keluarga. Kalau keseluruhan beserta keluarga pasien ada 86 orang," ujar dia.

Dia berharap, dengan adanya bantuan sembako ini, warga yang tergolong ODP, PDP dan positif Covid-19 tersebut dapat fokus untuk tinggal di rumah mengisolasi diri secara mandiri.

Disadur dari iNews.id

Virus Korona Wabah Virus Korona ODP PDP Sembako Kabupaten Gowa


Loading...