Para WNI Maupun TKI di Malaysia Pulang Ke Provinsi Riau Menyusul Kebijakan Lockdown di Negara Itu, ODP di Riau Melonjak Menjadi 10.678 Orang

Para WNI Maupun TKI di Malaysia Pulang Ke Provinsi Riau Menyusul Kebijakan Lockdown di Negara Itu, ODP di Riau Melonjak Menjadi 10.678 Orang
(Antara : Google)
Editor: Epenz Hot News —Senin, 30 Maret 2020 13:05 WIB

Terasjabar.id - Para TKI maupun WNI di Malaysia pulang ke Provinsi Riau menyusul kebijakan lockdowon di negara itu. Akibatnya, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 di Riau melonjak drastis menjadi 10.678 orang pada Senin siang (30/3/2020).

Data Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Riau pada Senin pukul 11.00 WIB, jumlah ODP yang datang dari negara penularan Covid-19 itu naik signifikan jika dibandingkan dengan data pada Senin pagi. Sebelumnya, data ODP di Riau tercatat 7.144 orang.

Dari jumlah tersebut, yang sudah selesai proses pemantauan baru 102 orang. Riau diperkirakan kesulitan untuk melakukan tes cepat virus corona atau rapid test karena alat yang tersedia hanya 6.800 unit.

Sementara itu, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) atau terduga Covid-19 mencapai 105 orang. Sebanyak 30 orang dinyatakan sehat dan satu orang meninggal dunia. Lalu jumlah kasus positif dua orang dan satu di antaranya sudah sehat dan boleh pulang.

Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Riau, Chairul Riski, mengakui pertambahan jumlah ODP yang sangat cepat karena kedatangan TKI maupun WNI yang pulang dari Malaysia. Jumlah ini diperkirakan bakal terus bertambah karena proses pemulangan masih akan berlangsung beberapa pekan ke depan.

"Masih dua minggu lagi kedatangan TKI dari Malaysia," ujar Riski di Pekanbaru, dikutip dari Antara, Senin (30/3/2020).

Sebagian besar TKI yang datang melalui Pelabuhan di Dumai, Bengkalis dan Selatpanjang di Riau berasal dari berbagai daerah mulai dari Sumatera Barat, Sumatera Utara, Jambi dan Riau sendiri. Sejauh ini, khusus untuk Riau, paling banyak TKI pulang ke Kabupaten Kepulauan Meranti dan Bengkalis.

Data yang diperoleh sejak 23 hingga 29 Maret 2020, jumlah TKI/WNI yang tiba melalui Pelabuhan Laut domestik Bandar Sri Laksamana Bengkalis mencapai 983 orang. Sementara berdasarkan data Dinas Kesehatan, jumlah ODP di Bengkalis sejak 17 hingga 29 Maret 2020 sebanyak 1.795 orang dan Senin siang ini sudah mencapai 2.260 orang.

Di Kabupaten Meranti, jumlah ODP sudah mencapai 2.080 orang, di Kampar 1.826 orang, Rokan Hulu sebanyak 1.089 orang, dan Rokan Hilir ada 1.082 orang. Daerah-daerah tersebut paling banyak mengalami peningkatan ODP dalam dua hari terakhir.

Rizky mengatakan, semua TKI yang pulang dari Malaysia diminta untuk isolasi mandiri di rumah selama 14 hari. Sejauh ini, belum ada laporan TKI tersebut terpantau menunjukkan gejala Covid-19 ketika diperiksa kesehatan di pelabuhan.

Disadur dari iNews.id

Virus Korona Wabah Virus Korona WNI Malaysia Lockdown


Loading...