Jumlah Pasien Positif Virus Korona di Indonesia Terus Bertambah, Pasien Positif Corona Meninggal Jadi 78 Orang

Jumlah Pasien Positif Virus Korona di Indonesia Terus Bertambah, Pasien Positif Corona Meninggal Jadi 78 Orang
(Tribunnews.com : Google)
Editor: Epenz Hot News —Kamis, 26 Maret 2020 16:06 WIB

Terasjabar.id - Jumlah pasien positif virus corona atau Covid-19 di Indonesia terus bertambah. Hingga Kamis (26/3/2020) pukul 12.00 WIB, pasien positif bertambah 103 kasus menjadi 893 orang.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan, dari jumlah tersebut terdapat penambahan jumlah kasus meninggal dunia. Dibandingkan pada Rabu (25/3/2020), terjadi penambahan 20 kasus.

"Sehingga jumlah meninggal dunia sebanyak 78 orang," ujar Yuri dalam konferensi pers di Grha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Kamis (26/3/2020).

Selain itu, terdapat penambahan pasien positif yang dinyatakan sembuh sebanyak empat orang sehingga total menjadi 35.

Pemerintah meminta masyarakat terus melakukan phsycal distancing untuk mencegah penyebaran Covid-19 ini semakin luas. Bagi masyarakat yang memiliki gejalan terjangkit virus ini dalam skala ringan, diminta untuk melakukan isolasi diri atau self isolation.

Yuri mengingatkan, droplet atau percikan dari batuk atau bersin bsa menyebar sampai 1,5 meter. Akan lebih baik jarak antarorang dibatasi sampai 1-5 meter atau 2 meter.

"Permasalahannya, mau tidak kita saling mengingatkan dan mau diingatkan. Mari kita saling melindungi siapa pun yang ada di sekitar kita, utamanya keluarga kita. Inilah kunci yang bisa kita lakukan untuk melakukan pencegahan," ucapnya. Disadur dari iNews.id

Virus Korona Wabah Virus Korona Pasien Meninggal Achmad Yurianto


Loading...