Pantau Pemain Persib Bandung Lewat Video Call, Robert Alberts Minta Kepastian dari PSSI

Pantau Pemain Persib Bandung Lewat Video Call, Robert Alberts Minta Kepastian dari PSSI
Tribunjabar.id
Editor: Malda Hot Persib —Kamis, 26 Maret 2020 10:21 WIB

Terasjabar.id - Persib Bandung akhirnya menghentikan aktivitas bersama.

Sebelumnya, pelatih Robert Alberts memilih tetap membawa skuat Persib Bandung ke lapangan untuk mempersiapkan diri menghadapi Persita Tangerang di pekan keempat Liga 1 2020, Minggu (5/4/2020).

Keputusan penghentian aktivitas itu diambil dalam rapat tertutup dengan manajemen Persib Bandung soal penyebaran virus korona di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Selasa (24/3/2020).

Meski tidak ada aktivitas latihan bersama, Robert Alberts tetap memberikan program khusus untuk para pemain selama menjalani aktivitas di rumah masing‑masing.

Program latihan di rumah ini akan dipantau oleh pelatih asal Belanda tersebut secara daring atau online.

"Kami sudah rancang ini sebelumnya. Nanti ada latihan yang tim pelatih awasi melalui video atau video call. Seminggu dua kali ada latihan ketahanan tubuh. Sekali dalam seminggu ada latihan aerobik dan nonaerobik. Setelahnya mereka bisa improve latihan masing‑masing sesuai kebutuhan," kata Robert Alberts dilansir laman resmi Persib Bandung.

Official Training Match Arema Vs Persib di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (7/3/2020).
Official Training Match Arema Vs Persib di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (7/3/2020). (Tribunjabar.id/Ferdyan)


Ia berharap semua pemain bisa terus menjaga kondisi kebugaran tubuhnya meski hanya beraktivitas di rumahnya.

"Kami masih tidak tahu sampai kapan ini akan dihentikan. Setidaknya dengan program latihan di rumah akan membuat pemain siap untuk melakukan latihan bersama jika kondisi sudah membaik," katanya. 

Minta PSSI Segera Memutuskan

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, meminta PSSI segera memutuskan nasib Liga 1 2020 yang terhenti akibat pandemi virus corona.

Sejauh ini, PSSI hanya memutuskan Liga 1 2020 dan Liga 2 2020 dihentikan sampai batas waktu yang tidak ditentukan.

"Kami tentu memahami situasi sekarang ini tapi saya sangat menunggu surat resmi dari PSSI. Bukan hanya saya, semuanya pun menunggu kebijakan dari federasi," ujar Robert Alberts dikutip dari laman resmi Persib Bandung.

Kepastian ini, kata Robert, sangat penting utamanya bagi para pemain luar Bandung dan mancanegara.

"Sementara saya anjurkan untuk pemain yang akan melakukan penerbangan antarnegara agar di tinggal Bandung terlebih dahulu sebelum ada keputusan resmi," katanya. 

(Tribunjabar.id)

Persib Vaksin Virus Pemain Bandung Video Call PSSI


Loading...