Indra Dan Hardy Juara 1 Kuningan Open Singing Competititon 2020

Indra Dan Hardy Juara 1 Kuningan Open Singing Competititon 2020
Editor: Admin Teras Kuningan —Selasa, 10 Maret 2020 15:46 WIB

Terasjabar.id - Vokalis Indra Kurnia (Kuningan) dan Hardy Sihombing (Medan) masing masing sebagai Juara 1 kategori Pemula dan Mahir pada Kuningan Open Singing Competition yang digelar di Hotel New Purnama Jl Raya Cigugur Kuningan 7-8 Maret 2020.

Dewan Juri yang diketuai Mel Shandy didampingi Sri Trisman dan Dr Dody M Kholid,SPd, S.Sn  (dosen UPI Bandung),  menetapkan peserta terbaik kategori pemula dan mahir, berdasarkan kriteria penilaian dan keputusan ini mutlak.

Hasil penilaian ujar Mel Shandy, semua peserta tampil sangat entertaint, vokal, penghayatan, improvisasi, dan penampilan cukup bagus. Namun ada beberapa yang kurang memperhatikan pitch kontrol dan pengaturan mick yang tidak pas, papar Mel Shandy.

Mel Shandy Rocker Bandung,  Guest Star di acara Kuningan Open Singing Competition.


Hasil selengkapnya untuk Pemula diraih Indra Kurnia (Kuningan) hadiah berupa uang Rp 1,5 jt, trophy, piagam/goody bag.

Juara 2 Iim Al Mustakim (Kuningan) 1jt + trophy, piagam/goody bag. Juara 3 Bambang Eko (Cirebon) Rp 500 ribu,  trophy, piagam & goody bag.

Juara Harapan didominasi peserta asal Kuningan, 1 Nurmalia, ke 2 Aris Nurhadi dan Harapan 3 Yanti Yulianti, masing-masing meberima hadiah uang Rp. 250 ribu,  trophy, piagam dan goody bag.

Sementara itu, Kategori Mahir diraih Hardy Sihombing (Medan) sebagai juara 1, hadiah Uang Rp 2,5 juta, trophy, piagam dan goody bag

Juara 2 Wulandari (Tasikmalaya) hadiah uang Rp. 1,5 jt,  trophy, piagam+goody bag. Juara 3 Hans Kallia (Jakarta) hadiah uang Rp. 1jt + trophy, piagam dan goody bag.

Kategori Pemula Kuningan Open Singing Competition di Hotel New Purnama Cigugur Kuningan, Minggu (8/3/2020).


Kemudian Juara Harapan 1, 2 dan 3 diraih oleh Wulan Tresna (Batam)

2 Lulu Lukito ( Kuningan) dan 3 Iwan Kurniawan (Kuningan). Juara Harapan 1, 2, 3 masing-masing menerima hadiah uang Rp. 500 ribu, trophy, piagam dan Goody bag.

Ade Ratna Ketua Golden Memories Kuningan (Gomesku), seusai acara mengatakan, jumlah Peserta tercatat 61 orang peserta terdiri Kategori Pemula 34 orang dan Kategori Mahir 27 orang, tuturnya seraya menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak, terutama Himpunan Artis Penyanyi & Musisi Indonesia (HAPMI) Kab Kuningan yang memberi dukungan semangat, ujar Ade.

Insya Allah peserta terbaik pemula akan diikutserta pada Festival Pop Singer Jawa Barat, yang digelar Hapmi Jabar di Bandung 4 - 5 April 2020, pungkasnya.

 

(H WAWAN JR)

Indra Dan Hardy Juara 1 Kuningan Open Singing Competititon 2020


Loading...