Banjir Merendam Ratusan Rumah Warga di Empat Desa di Kabupaten Tasikamalaya, Makam pun Ikut Terendam

Banjir Merendam Ratusan Rumah Warga di Empat Desa di Kabupaten Tasikamalaya, Makam pun Ikut Terendam
(iNews : Google)
Editor: Epenz Hot News —Minggu, 23 Februari 2020 09:34 WIB

Terasjabar.id - Banjir merendam ratusan rumah warga di empat desa di Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar). Genangan juga ikut merendam kuburan hingga jalan yang mengakibatkan akses kendaraan terganggu.

Banjir merendam Kampung Mekarsari, Kamoung Megarsari, Kampung Bojong Soban/ dan Kampung Bojong Waru di Kecamatan Sukaresik. diperparah dengan meluapnya air sunga Citanduy.

Bukan hanya ratusan rumah yang tergenang air, puluhan hektare sawah dan kolam ikan milik warga juga ikut tergenang air. Banjir menggenangi kawasan tersebut sejak Sabtu (22/2/2020) malam.

"Dari semalam pukul 12.00 WIB, sudah terendam semua," kata salah satu warga, Resa, Minggu (23/2/2020).

Banjir rendam sawah di Tasikmalaya, Minggu (23/2/2020) (Foto: iNews/Asep Juhariyono)
Banjir rendam sawah di Tasikmalaya, Minggu (23/2/2020) (Foto: iNews/Asep Juhariyono)

Resa mengatakan genangan mencapai hampir satu meter. Warga masih banyak yang bertahan di rumah masing-masing.

"Di depan rumah aja, belum ngungsi," katanya.

Sejumlah petugas polisi dan TNI terlihat melakukan patroli dan melakukan pengecekan ke rumah rumah warga yang terkena dampak banjir. Petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) juga sudah turun ke lokasi untuk memastikan kondisi warga.

Banjir rendam jalan di Tasikmalaya, Minggu (23/2/2020) (Foto: iNews/Asep Juhariyono)
Banjir rendam jalan di Tasikmalaya, Minggu (23/2/2020) (Foto: iNews/Asep Juhariyono)

Disadur dari iNews.id

Banjir Ratusan Rumah Warga Kecamatan Sukaresik Kabuoaten Tasikmalaya


Loading...