DPMB Purwakarta Mencatat Ada Sepanjang 97,65 Kilometer Jalan Kabupaten yang Kondisinya Rusak

DPMB Purwakarta Mencatat Ada Sepanjang 97,65 Kilometer Jalan Kabupaten yang Kondisinya Rusak
(Tribun Jabar/Muhamad Nandri Prilatama : Google)
Editor: Epenz Hot News —Minggu, 16 Februari 2020 13:16 WIB

Terasjabar.id - Dinas Bina Marga dan Pengairan (DBMP) Purwakarta mencatat ada sepanjang 97,65 kilometer jalan kabupaten yang kondisinya rusak.

Dari angka tersebut, 13,4 persennya kerusakan jalan berada di daerah tambang.

Sekretaris Dinas DBMP, Hariman Budi Anggoro mengatakan jalan yang rusak ini pada saat musim hujan sering menyebabkan banjir cileuncang.

Hariman menambahkan, pihaknya bakal berkoordinasi langsung dengan Bappeda dan Tata Ruang, karena jalan tersebut merupakan masuk dalam kategori kelas III.

"Kami akan meminta kelasnya ini ditingkatkan menjadi kelas I dalam rancangan pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) yang otomatis bakal berpengaruh ke percepatan wisata," ucap Hariman.

Jalan-jalan yang ada di Purwakarta, ucap dia, mayoritas kelas III.

Dia juga menyebut jalan seperti mulai Cikopak-BIC mesti ada peningkatan.

Hariman mengatakan Jalan Ciherang-Parakanlima tahun ini akan lakukan detail engineering design (DED) pembebasan lahan yang nantinya dapat menghubungkan jalan nasional dengan jalan provinsi.

"Nanti warga dari Plered untuk menuju ke Wanayasa bisa melalui Pasawahan dan hanya berjarak 2,5 kilometer," ujarnya.

Tak hanya itu, Pemkab Purwakarta pun telah mendapat anggaran bantuan dari provinsi untuk pembangunan jalan Lingkar Barat sepanjang 25 kilometer dan pembangunan jembatan di 2020. Disadur dari Tribunjabar.id

DBMP Purwakarta Kondisi Jalan Rusak 97 65 Kilometer Jalan Kabupaten Daerah Tambang


Loading...