PT Jasa Marga Memastikan Operasional Jalan Tol Purbaleunyi Tidak Terganggu Selama Penanganan Longsor Tebing

PT Jasa Marga Memastikan Operasional Jalan Tol Purbaleunyi Tidak Terganggu Selama Penanganan Longsor Tebing
(Tribun Jabar : Google)
Editor: Epenz Hot News —Minggu, 16 Februari 2020 13:03 WIB

Terasjabar.id - PT Jasa Marga memastikan operasional Jalan Tol Purbaleunyi tidak terganggu selama penanganan longsor tebing di sisi tol itu.

Diketahui longsor di sisi Tol Purbaleunyi menerjang Kampung Hegarmanah RT 2/4, Desa Sukatani, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

General Manager Jasa Marga Cabang Purbaleunyi Pratomo Bimawan Putra, mengatakan selama penanganan area longsor itu, dua lajur dari kedua arah, baik Jakarta maupun arah Bandung tetap dapat dilintasi secara normal.

"Operasional jalan tol tetap berjalan secara normal selama proses penanganan dampak longsor," ujar Pratomo melalui keterangan tertulisnya, Minggu (16/2/2020).

Menurutnya, longsor tersebut berdampak pada Ruang Milik Jalan (Rumija) jalan tol yang terletak sekitar 8 meter dari lokasi longsor tepatnya di KM 118+600 arah Jakarta.

"Hingga saat ini, area jalan tol di sekitar lokasi tersebut masih aman dan lancar untuk dilalui oleh pengguna jalan," katanya.

Sebelumnya, untuk penanganan sementara, Jasa Marga telah melakukan pemasangan dolken atau cerucuk, sandbag, dan pemasangan terpal agar tebing tersebut terhindar dari resapan air hujan secara langsung.

Bahkan, pihaknya juga menangani genangan air dengan menggunakan 5 buah pompa dengan kapasitas total 450 liter detik dan pembersihan material lumpur untuk normalisasi saluran dengan mengoperasikan 3 unit excavator.

Bagi para warga yang terdampak, Jasa Marga bersama pemerintah daerah berkomitmen akan membantu dengan berbagai program bantuan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Disadur dari Tribunjabar.id

PT Jasa Marga Tol Purbaleunyi Longsor Tebing Kabupaten Bandung Barat


Loading...